Mohon tunggu...
Lapas Narkotika Pamekasan
Lapas Narkotika Pamekasan Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Humas Lapas Narkotika Pamekasan

Pelayanan Publik #Alayanihsatolosateh

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Semarak HBP Ke- 60 Tahun, Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Menggelar Pelayanan Kesehatan Proaktif

2 April 2024   08:48 Diperbarui: 2 April 2024   09:02 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Gelar Pelayanan Kesehatan Proaktif, Kamis (28/03/2024)(Foto: Humas Lapas Narkotika Pamekasan)

Pamekasan - Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-60, Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim menggelar kegiatan layanan kesehatan Pemasyarakatan Proaktif bagi 50 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) kelompok rentan yang bertempat di Area Tribun Lapangan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kamis (28/03/2024).

Kegiatan ini di pantau langsung oleh Kalapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim, Yhoga Aditya Ruswanto beserta Kasi Binadik, Rikie Umbaran, Kasubsi Bimkeswat, Hairul Rasyid, Komandan Regu. Dalam mensukseskan kegiatan ini juga Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim menggandeng Laboratorium Klinik Persada Pamekasan yang dibantu oleh tim medis dan para Kader Kesehatan.

Kegiatan ini bekerjasama dengan Laboratorium Klinik Persada, Kamis (28/03/2024)(Foto: Humas Lapas Narkotika Pamekasan)
Kegiatan ini bekerjasama dengan Laboratorium Klinik Persada, Kamis (28/03/2024)(Foto: Humas Lapas Narkotika Pamekasan)
Kalapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim, Yhoga Aditya Ruswanto menyampaikan bahwa pelayanan dengan sasaran WBP kelompok rentan ini nantinya akan kembali dilangsungkan secara rutin sebagai bentuk pelayanan prima kepada Warga Binaan.

"Kegiatan layanan kesehatan proaktif ini sebagai semangat pengabdian memperingati HBP 60 dengan menyelenggarakan kegiatan sosial yang bermanfaat luas. Kali ini penerima manfaat layanan adalah 50 Warga Binaan kelompok rentan," terangnya.

Kegiatan ini juga melibatkan para Kader Kesehatan dan sasarannya para WBP lansia, Kamis (28/03/2024)(Foto: Humas Lapas Narkotika Pamekasan) 
Kegiatan ini juga melibatkan para Kader Kesehatan dan sasarannya para WBP lansia, Kamis (28/03/2024)(Foto: Humas Lapas Narkotika Pamekasan) 
Lebih lanjut, beliau menambahkan bahwa kegiatan yang digelar untuk WBP ini merupakan lanjutan dari dua kegiatan serupa yang juga telah dilangsungkan sebelumnya.

"Dalam kegiatan pelayanan kesehatan Pemasyarakatan proaktif ini kami juga melibatkan para Kader Kesehatan (Narapidana) untuk membantu memberikan pelayanan kesehatan. Kegiatan ini juga akan rutin dilaksanakan secara berkelanjutan untuk meningkatkan derajat kesehatan Warga Binaan," pungkasnya.

(Humas Lapas Narkotika Pamekasan)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun