Mohon tunggu...
Lapas Lubuklinggau
Lapas Lubuklinggau Mohon Tunggu... Lainnya - KEMENKUMHAM REPBULIK INDONESIA

Unit Pelaksana Teknis di KEMENKUMHAM REPUBLIK INDONESIA

Selanjutnya

Tutup

Palembang

Lapas Lubuk Linggau Gelar Simulasi Penyelamatan Kejadian Kebakaran

11 Oktober 2024   11:47 Diperbarui: 11 Oktober 2024   11:53 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lubuk Linggau. Sebagai tindaklanjut Surat Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia  perihal Himbauan Pemenuhan Sarana Prasarana Kedaruratan Kebakaran dan Simulasi Penyelamatan Kejadian Kebakaran pada Dapur di UPT Pemasyarakatan, Lapas Lubuk Linggau Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan menggelar Simulasi Penyelamatan Kejadian Kebakaran bekerjasama dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (DPKPB) Kota Lubuk Linggau, Jum'at (11/10/2024).

Simulasi ini diikuti oleh petugas Lapas Lubuk Lingau dana warga binaan yang menjadi  bertugas sebagai tamping dapur. Kegiatan ini diawali dengan penjelasan  oleh petugas DPKPB beberapa penyebab terjadinya kebakaran dan dilanjutkan dengan cara mengantisipasinya menggunakan baik menggunakan alat tradisional seperti karung dan  handuk basah maupun menggunakan alat modern.

Lapas Lubuk Linggau
Lapas Lubuk Linggau

Kepala DPKPB Kota Lubuk Linggau yang dalam hal ini diwakili oleh Kabid Pencegahan Penanggulangan Bencana, Rachmad mengatakana bahwa dalam menghadapi situasi kebakaran hal yang paling utama dilakukan adalah jangan panik dan sesegera mungkin mengambil Kesimpulan dan tindakan pertama agar sumber api tidak cepat menyebar.

"Intinya jangan panik saat dalam situasi ini, sesegera mungkin lakukan tindakan untuk mencegah penyebaran sumber api," ungkap Rachmad.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Lubuk Linggau, Hamdi Hasibuan dalam kesempatan ini juga mengatakan bahwa kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan kepada petugas Lapas Lubuk Lingau dan warga binaan yang menjadi  bertugas sebagai tamping dapur untuk mencegah dan cara penyelamatan kebakaran.

"Selain sebagai tindaklanjut arahan pimpinan kegiatan ini juga sebagai sarana pengetahuan bagi petugas Lapas Lubuk Linggau dan warga binaan yang menjadi  bertugas sebagai tamping dapur dalam mencegah dan cara penyelamatan kebakaran," ungkap Kalapas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Palembang Selengkapnya
Lihat Palembang Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun