Lubuklinggau - Lapas Lubuklinggau Kanwil Kemenkumham Sumsel menerima kunjungan kerja Anggota Komisi III DPR RI, Siti Nurizka Puteri Jaya. Kehadiran beliau di Lapas Lubuklinggau disambut dengan baik langsung oleh Kalapas Lubuklinggau Ika Prihadi Nusantara beserta jajaran, Rabu (13/07).
Dalam kunjungannya, ibu Siti Nurizka dengan didampingi Kalapas Lubuklinggau melihat langsung keadaan Lapas Lubuklinggau mulai dari bangungan kantor, ruang poliklinik, dapur tempat mengelolah makanan serta berdialog dan mendengarkan langsung aspirasi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
Beliau juga mengapresiasi program pembinaan yang ada di Lapas Lubuklinggau seperti kegiatan pembinaan kemandirian serta keagamaan meskipun dengan sarana dan prasana yang terbatas serta jumlah WBP yang sudah over kapasitas.Â
Ika Prihadi Nusantara mengucapkan banyak terima kasih kepada Ibu Siti Nurizka selaku Anggota Komisi III DPR RI yang bersedia berkunjung ke Lapas Lubuklinggau.
"Terima kasih atas kunjungan kerja Ibu Siti Nurizka, dengan adanya kunjungan ini kita semua bisa tahu seperti apa keadaan di dalam lapas mulai dari sarana dan prasana serta jumlah WBP yang sudah over kapasitas, serta kami berharap dengan adanya kunjungan kerja ini memotivasi kami untuk terus memperbaiki kinerja serta memotivasi WBP agar menjadi insan yang lebih baik lagi kedepannya," ucap Kalapas.
Dalam kunjungan kerja ini juga hadir Bapak Hendri Juniansyah yang merupakan Anggota DPRD Kota Lubuklinggau beserta rombongan.
Sumber : lapaslubuklinggau.kemenkumham.go.id
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H