Mohon tunggu...
Lapas Bandanaira
Lapas Bandanaira Mohon Tunggu... Editor - pengelola humas Lapas Kelas III Bandanaira

Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Bandanaira, Maluku Tengah

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Panen Perdana Sayur Kacang Panjang, Warga Binaan Lapas Bandanaira Tuai Pujian Kalapas

5 Februari 2024   11:22 Diperbarui: 5 Februari 2024   11:38 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Humas Lapas Bandanaira

Banda Naira, INFO_PAS -- Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Bandanaira Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Maluku melaksanakan panen perdana sayur kacang panjang di kebun Lapas Kelas III Bandanaira, Senin (05/02) Pagi.

Panen perdana ini diawasi langsung oleh Kepala Sub Seksi (Kasubsi) Pembinaan, Rustam Kasoor bersama Staffnya. Sayur kacang panjang yang di panen tersebut merupakan hasil garapan pada akhir bulan desember lalu oleh warga binaan dengan memanfaatkan lahan kosong di area Lapas yang awalnya kering, berkerikil, kuning dan tandus. Kini area tersebut disulap nan hijau ditumbuhi aneka sayuran yang memiliki nilai ekonomi.

Budidaya tanaman sayur kacang panjang merupakan satu diantara beberapa budidaya sayuran lainnya yang ditekuni para warga binaan selama mengikuti program pembinaan dalam bidang pertanian di Lapas Kelas III Bandanaira. Dengan teknik penanaman yang baik dan terawat jadi faktor utama warga binaan sukses menuai hasil sayur dengan kualitas yang baik.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas III Bandanaira, Mansur Namkatu mengaku bangga dengan pencapaian warga binaan yang berhasil panen perdana sayur kacang panjang.

"Panen ini bukan hanya menunjukkan keberhasilan program pembinaan yang kita berikan bagi warga binaan, namun juga betapa ulet dan sabarnya warga binaan dalam proses mengasah keterampilannya. Tentu hasil ini juga tidak lepas dari peran, pendampingan dan pengawasan petugas," puji Kalapas.

Kalapas berharap pencapaian ini terus dipertahankan dan lebih ditingkatkan mengingat peran kegiatan ini dapat mengantarkan warga binaan menjadi lebih terampil dan produktif ditengah masyarakat ketika selesai menjalani masa pidana dengan berbekal ilmu pertanian yang diperoleh selama mengikuti program pembinaan dibidang pertanian pada Lapas Kelas III Bandanaira.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun