Mohon tunggu...
Lantang
Lantang Mohon Tunggu... Jurnalis - PASTI CAKEP

Jurnalis

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Lapas Bontang Terima Bantuan Dukungan Kegiatan Pembinaan dari PT Pupuk Kaltim Bontang

3 Desember 2024   08:06 Diperbarui: 3 Desember 2024   08:30 121
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bontang - Lapas Kelas IIA Bontang terima bantuan berupa dukungan kegiatan Pembinaan dari PT Pupuk Kaltim (PKT) Bontang pada Senin (02/12/2024).

Kepala Lapas Bontang, Suranto diwakili Kasi Binadik, Riza Mardani dan Petugas Pembinaan, Rafindo Sinulingga menerima Tim Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT PKT Bontang, Hengky Pardomuan dan Alim Bachri di Gedung Binadik Lapas Bontang.

Rombongan juga meninjau areal Gereja Immanuel Lapas Bontang yang masih dalam tahap pembangunan, merupakan bentuk kepedulian Pupuk Kaltim bagi masyarakat dan lingkungan sosial di sekitar Perusahaan, khususnya Warga Binaan dalam menjalani Pembinaan di Lapas.  

Selain itu juga mengunjungi dan menyapa secara langsung warga binaan, sehingga tidak hanya Lembaga Pemasyarakatan, Perusahaan atau BUMN juga dapat berkontribusi dalam Pembinaan di Lapas.

"Bantuan dukungan berupa dana ini kami sampaikan, dengan harapan dapat membantu kegiatan Pembinaan bagi warga binaan Lapas Bontang, yang pastinya merupakan masyarakat Kota Bontang" ujar Hengky selaku TJSL PT PKT.

Sinergi antara Perusahaan dengan masyarakat menjadi bagian tak terpisahkan, kekompakan dan saling dukung dibutuhkan dalam mendukung program dan tujuan Nasional.

Lapas Bontang pun memastikan bantuan dari Pupuk Kaltim akan segera disalurkan untuk pemenuhan keperluan kegiatan Pembinaan.

"Terima kasih atas kepedulian dan kontribusi Pupuk Kaltim bagi masyarakat, khususnya warga binaan Lapas Bontang. Semoga kerjasama dan hubungan baik yang terjalin semakin meningkat ke depannya," tutur Suranto selaku Kalapas Bontang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun