Bintan (13/12) - Untuk menjaga kebugaran dan imunitas tubuh yang sehat, pada hari ini usai pelaksanaan apel pagi sekitar pukul 08.00 WIB seluruh pegawai staf Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Tanjungpinang melaksanakan Jalan santai bersama, Jumat (13/12/2024).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Tanjungpinang, Mishbahuddin, dan diikuti oleh pejabat struktural dan staf Lapas Kelas IIA Tanjungpinang. Rute jalan sehat tersebut mengambil jalur di sekitar area Lapas Kelas IIA Tanjungpinang.Â
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan harmonis. Dengan jalan sehat ini, diharapkan para pegawai dapat menjaga kebugaran fisik mereka sehingga mampu bekerja dengan lebih baik dan produktif. Selain manfaat kesehatan, jalan sehat ini juga menjadi ajang bagi para pegawai untuk bersosialisasi dan memperkuat solidaritas.
Dengan adanya kegiatan rutin ini, Lapas Kelas IIA Tanjungpinang berharap dapat terus meningkatkan kesehatan dan semangat kerja para pegawainya, serta menciptakan lingkungan kerja yang lebih positif dan produktif.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H