mitigasi bencana kebakaran pada Selasa, 08 Oktober 2024, di lapangan apel Lapas Garut.
GARUT -- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Garut menggelar simulasiKegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan petugas dan warga binaan dalam menghadapi potensi kebakaran, terutama di dapur Lapas.
Kepala Lapas Kelas IIA Garut, Rusdedy, menjelaskan bahwa kegiatan ini menindaklanjuti surat dari Ditjenpas terkait pemenuhan sarana dan prasarana serta simulasi penyelamatan kebakaran.
"Sosialisasi dan simulasi dilakukan oleh Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Garut, melibatkan petugas dapur, regu pengamanan, serta seluruh staf Lapas," ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, petugas damkar memberikan pelatihan terkait penggunaan alat pemadam kebakaran (APAR) dan langkah-langkah pencegahan kebakaran, seperti mengatasi kebocoran gas elpiji.
Simulasi ini diakhiri dengan praktik pemadaman kebakaran yang berjalan aman dan lancar.
"Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesigapan petugas dalam menghadapi kejadian darurat kebakaran di Lapas Garut," pungkasnya.
Kemenkumham Jabar
Masjuno
#KemenkumhamRI
#KumhamPASTI
#Ditjenpas
#KemenkumhamJabar
#Masjuno
#lapasgarut
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Bagian Humas Lapas Kelas II A Garut Â
Telp: +62 813-9549-0807
Email: lapas.grt@gmail.com