KENDAL - Dalam rangka menjaga kualitas makanan yang layak, bergizi dan higienis bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), petugas dapur Lapas Terbuka Kendal rutin menjaga kebersihan di dalam dapur maupun di luar area dapur Lapas serta melaksanakan perawatan peralatan memasak.
Minggu (25/12/2022), meskipun dihari libur Kepala Sub Seksi Perawatan, Murwoto melaksanakan kontrol area dapur. Murwoto menyampaikan bahwa kebersihan dapur merupakan salah satu aspek penting dalam penyelenggaraan makanan bagi warga binaan.
"Menjaga kebersihan artinya melakukan antisipasi makanan yang disajikan untuk WBP tercemar zat atau bahan yang membahayakan, bisa karena lalat atau hewan lain sehingga dapat mengganggu kesehatan," ucap Murwoto.
Lebih lanjut, Murwoto juga mengatakan untuk mendukung kelancaran dalam pengolahan makanan, peralatan dan perlengkapan memasak juga wajib diperhatikan.
"Untuk menjaga kelancaran dalam pengolahan bahan makanan, peralatan dan perlengkapan memasak wajib diperhatikan. Peralatan memasak apabila dalam keadaan baik dan siap digunakan pastinya mempengaruhi ketepatan waktu dalam menyajikan makanan," imbuh Murwoto.
Sementara, Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Kegiatan Kerja, Ari Rahmanto menambahkan bahwa penyelenggaraan makanan yang layak, higienis dan bergizi bagi warga binaan merupakan kewajiban disetiap Lapas, oleh karenanya ia memerintahkan kepada jajaran Sub Seksi Perawatan agar selalu mengontrol dan merawat sarana dan perlengkapan di dapur Lapas.
"Kebersihan dapur lapas merupakan tanggung jawab pekerja dapur. Diawasi oleh Staf Perawatan, setiap harinya mereka rutin untuk menjaga kebersihan dapur pada pagi, siang dan sore hari. Dengan begitu, maka penyelenggaraan makanan bagi warga binaan yang layak, bergizi dan higienis serta tepat waktu bisa selalu kami terapkan," pungkas Ari.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI