Mohon tunggu...
Lana Salsabilah
Lana Salsabilah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa di Universitas Negeri Malang

Suka travelling dan mencoba hal baru

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

Koperasi YPTM Malang Ukir Sukses, Raup Keuntungan Ratusan Juta dari Lahan Sempit Sebagai Usaha Inovatif!

16 Desember 2023   09:23 Diperbarui: 16 Desember 2023   09:23 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Koperasi Karyawan Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka (YPTM) Malang, berdiri sejak tahun 1983, menceritakan perjalanan inspiratifnya dalam meningkatkan kesejahteraan dosen dan karyawan Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka. Awal pendiriannya pada tahun 1983 hingga 1985 diwarnai oleh beberapa kendala, seperti kepengurusan yang belum terbentuk dengan baik, absennya badan hukum, dan kurangnya pencatatan anggota. Namun, dengan ditunjuknya pengurus pada Oktober 1985 dan legalisasinya melalui surat keputusan rektor pada Oktober 1986, koperasi mulai meraih momentum positif.

Setelah mengatasi kendala awal, Koperasi YPTM Malang berhasil menjalin kerja sama dengan rekanan untuk memenuhi kebutuhan anggotanya. Dengan modal sebesar Rp 11.435.300,00 pada tahun 1986, koperasi membentuk dua unit usaha, yaitu simpan pinjam dan pertokoan. Melalui upaya kolektif, koperasi menerima sumbangan dana dari rektor, memperoleh klasifikasi kelas B (Mantap) dari Departemen Koperasi Kota Madya Malang, dan meraih peningkatan jumlah anggota hingga mencapai 419 orang pada tahun 1988. Seiring perkembangannya, koperasi terus berinovasi dengan pembentukan unit usaha baru, seperti photocopy, kantin, dan jasa parkir, serta membuka rekening di Bank BNI 46 untuk mendukung kegiatan simpan pinjam.

Dari berbagai unit usaha yang dikelola, Koperasi Karyawan YPTM Malang berhasil mencatat keuntungan yang signifikan, mencapai ratusan juta setiap tahunnya. Menurut Jianto, yang menjabat sebagai kepala koperasi dalam periode 2023-2027, kunci kesuksesan terletak pada kerja sama yang solid antara anggota dan manajemen operasional yang efektif. Meskipun ukuran dan jumlah unit usahanya tidak sebesar koperasi-koperasi lain, Jianto optimis bahwa koperasi yang dipimpinnya memiliki daya saing yang tangguh di tingkat nasional.

Dokumenntasi pribadi
Dokumenntasi pribadi

Dalam rangka mengoptimalkan layanan dan kinerja unit-unit usahanya, Koperasi Karyawan Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka Malang terus menunjukkan kemajuan pada tahun 2021. Unit usaha Simpan Pinjam berhasil meningkatkan partisipasi anggota melalui diterapkannya jasa 1% flat dan peningkatan platform pinjaman. Hal ini mencerminkan keberhasilan strategi yang diimplementasikan oleh Koperasi YPTM Malang dalam meningkatkan pelayanan keuangan kepada anggotanya.

Di samping itu, unit usaha pertokoan koperasi terus melayani kebutuhan alat tulis kantor dengan memberikan pelayanan tidak hanya kepada anggota, tetapi juga kepada mahasiswa Universitas Merdeka Malang dan masyarakat umum. Melalui penambahan mitra showroom sepeda motor, koperasi memberikan opsi pembelian sepeda motor dengan sistem kredit kepada anggota. Langkah ini menunjukkan komitmen koperasi dalam menyediakan ragam pilihan bagi anggota untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Tidak hanya itu, unit usaha penyedia jasa photocopy di koperasi memberikan dukungan kepada mahasiswa dengan layanan cetak dokumen administrasi dan jasa desain. Pada tahun 2021, koperasi juga memperluas jangkauan pelayanan photocopynya dengan melayani pemesanan kebutuhan cetak dan photocopy untuk PILKADES Desa Wadanpuro, Kec. Bululawang, Kab. Malang, menunjukkan kontribusi positif terhadap masyarakat sekitar.

Selain itu, keberadaan unit kantin dan jasa parkir juga menjadi bagian integral dari upaya koperasi untuk memberikan fasilitas yang memadai kepada anggota dan mahasiswa. Penerapan sistem sewa per tahun untuk kios kantin dan pembaruan personil petugas parkir menandai upaya koperasi dalam mengelola unit-unit usahanya dengan efisien dan profesional. Dengan terus berinovasi dan memberikan pelayanan yang berkualitas, Koperasi Karyawan Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka Malang semakin kokoh sebagai entitas ekonomi yang berdaya saing.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun