Mohon tunggu...
Lalu Aziz AlAzhari
Lalu Aziz AlAzhari Mohon Tunggu... Penulis - Orang Dalam

Dalam hal apapun kita semua masih dalam proses pembelajaran

Selanjutnya

Tutup

Nature

Sistem Penangan dan Mindset Masyarakat terhadap Sampah

9 November 2020   09:43 Diperbarui: 9 November 2020   09:52 185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

Permasalahan sampah terutama pada sumber, merupakan simpul dari kegamangan sistem pengelolaan sampah, yang disebabkan karena sistem pengolahan sampah tidak disiapkan untuk penanganan sampah dengan tuntas, melainkan sebatas pada konsep mengumpulkan, menampung, membuang dan menimbun. 

Paradigma pengolahan sampah seperti ini memberikan implikasi konseptual, yuridis, teknis, sosial, budaya ekonomi dan politis, diantaranya adalah, masyarakat berpikir konvensional menyerahkan urusan sampah kepada pemerintah, masyarakat kurang perhatian.

Kurang awasnya masyarakat pada dampak permasalahan sampah, sensitivitas terhadap lingkungan yang rendah, ego sektoral, masalah sampah bukan menjadi prioritas padahal sebagai penyakit dan bencana disebabkan oleh dampak sampah yang tidak tertangani dengan baik, sampai pada persoalan anggaran dan keterbatasan fasilitas/teknologi yang tidak sesuai dan menjawab persoalan sampah. 

Sementara masayarakat semakin dinamis, populasi yang meningkat, sampah akan terus menggunung, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) semakin terbatas daya tampungnya, dan ancaman terhadap lingkungan hidup yang sehat semakin terancam.

Untuk itu gagasan yang diperlukan adalah menangani masalah sampah secara tuntas pada sumber dengan dukungan kesadaran dan partisipasi masyarakat. Oleh karena itu perhatian Pemerintah Desa terhadap persoalan sampah dan penanganannya adalah hal yang sangat baik dan perlu dukungan dari Pemerintah Daerah bahkan Provinsi. Gagasan ini jika dideskripsikan maka setidaknya terdiri dari kegiatan penampungan, pengumpulan, pemilahan, penanganan dan pengolahan, serta pemusnahan.

Sampah. Dalam proses ini diharapkan pengolahan sampah dapat dilakukan secara tuntas dan mengeliminasi dampak negatif termasuk populasi yang timbul. Karena itu pilihan teknologi disesuaikan dengan penanganan dan pengolahan sampah secara tuntas, dan teknologi yang dipilih dapat dioperasikan secara baik oleh warga setempat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun