Mohon tunggu...
Michael Laisa Abaa
Michael Laisa Abaa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Semarang

Manusia yang berkembang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemasangan Petunjuk Jalan di Dukuh Pohrendeng oleh Mahasiswa UNNES GIAT 5 dan Pemuda Pohrendeng

23 Agustus 2023   21:30 Diperbarui: 23 Agustus 2023   21:41 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemasangan Petunjuk Jalan di Dukuh {ohrendeng. Sumber : Shutterstock

Unnes merupakan sebuah Universitas Negeri yang terletak di Kota Semarang. Kampus ini dulu mempunyai nama IKIP Semarang. Pendidikan di Unnes merupkan pendidikan tingkat tinggi yang diisi oleh para mahasiswa S1, S2, maupun S3. untuk S1 sendiri banyak mahasiswa yang menjalani kuliah di kampus Sekaran kecamatan Gunungpati.

Para mahasiswa umumnya menerima perkuliahan teori selama 6 semester. dan ketika memasuki semester 7 para mahasiswa harus belajar terjun ke dalam masyarakat secara langsung. kegiatan tersebut bernama Unnes Giat atau yang dukenal secara umum KKN ( Kuliah Kerja Nyata). Salah satu program kerja yang dilaksanakan yaitu pembuatan dan pemasangan petunjuk arah dan nama jalan. Pemasangan ini bertempat di Dukuh Pohrendeng Desa Tamanrejo Kecamatan Tunjungan Kabupaten Blora.

Dalam kegiatan ini, tidak hanya mahasiswa, para pemuda juga ikut andil secara gotong royong. Jika dilihat dari fungsi dan manfaatnya bagi masyarakat sekitar maupun luar, kegiatan ini memberikan fungsi dan manfaat yang sangat berguna. Salah satunya memberikan informasi kepada semua orang atau masyarakat desa yang ingin mencari lokasi atau jalan tertentu di Desa Tamanrejo ini terutama di Dukuh Pohrendeng.

Disisi lain maksud dan tujuannya kegiatan ini yaitu semua pengguna jalan yang melewati Dukuh Pohrendeng dapat terbantu saat mengakses jalan dengan adanya petunjuk arah dan nama jalan tersebut. Dan sangat diharapkan dengan adanya pelaksanaan kegiatan ini di Dukuh Pohrendeng bisa menjadi contoh untuk dukuh lainnya seperti Dukuh Maguan dan Dukuh Setro. Sasaran dari kegiatan atau program kerja ini adalah untuk menciptkan wilayah Desa Tamanrejo yang lebih tertata dan dikenali.

Pemasangan Plang Jalan. Sumber : Shutterstock
Pemasangan Plang Jalan. Sumber : Shutterstock

Mahasiswa Unnes Giat 5 di Desa Tamanrejo membuat petunjuk arah dan nama jalan sejumlah 6 buah. Untuk penempatannya sendiri ditempatkan di masing-masing perempatan yang ada di Dukuh Pohrendeng. Untuk namanya sendiri diambil dari nama-nama wayang seperti Pandawa, Werkudara, Arjuna, Nakula, dan Sadewa. Alat dan bahan yang dibutuhkan dalam pembuatan petunjuk arah jalan ini yaitu tiang yang terbuat dari kayu, papan yang terbuat dari kayu, kuas, pensil, kardus, kertas, penggaris, cat kayu, dan cat pilox.

Pelaksanaan kegiatan ini dibagi menjadi 2 tahap, tahap pertama yaitu pembuatan yang dilakukan oleh mahasiswa Unnes Giat 5 dan tahap kedua yaitu pemasangan yang dilakukan oleh mahasiswa beserta para pemuda yang ada di Dukuh Pohrendeng. Mahasiswa juga memberikan logo KKN Unnes 2023 di tiap tiang plang sebagai tanda bahwa papan nama jalan ini dibuat oleh mahasiswa Unnes Giat 5. Pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan baik dan diterima oleh masyarakat sekitar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun