Mohon tunggu...
Ladynoel
Ladynoel Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Benarkah Susu Mengurangi Manfaat Antioksidan?

7 Februari 2017   22:53 Diperbarui: 8 Februari 2017   10:58 1029
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber : http://www.saigonsteak123.com

Susu belakangan menjadi sangat populer. Semakin banyak saja usaha kuliner yang menjadikan sajian kreasi susu sebagai menu utama. Dan biasanya sajian susu ini dihidangkan bersama aneka jenis minuman lain seperti teh dan kopi. Atau malah disajikan bersama dengan aneka jenis jus buah mulai dari alpukat sampai aneka jenis berry.

Selama ini kita percaya di balik rasa lezat perpaduan dua rasa ini, tersimpan manfaat yang berlimpah. Manfaat ini merupakan hasil perpaduan antara nutrisi susu yang berlimpah dan manfaat anti oksidan dari aneka jenis minuman dan jus buah.

Namun ternyata, temuan terakhir justru membuktikan adanya kemungkinan bahwa penambahan susu dalam aneka minuman tadi akan menurunkan manfaat dari anti oksidan. Benarkah demikian?

Sedikit sulit untuk bisa memastikan kebenaran dari temuan tersebut. Karena ternyata susu bekerja dengan cukup beragam pada beberapa jenis minuman dan jus buah. Sedang beberapa riset malah menunjukan pengaruh yang berbeda dari susu ketika ditambahkan pada minuman lain.

Jadi, mana yang benar?

Mari kita coba telaah lebih jauh berdasar pengungkapan sejumlah riset yang mendalami pengaruh susu ketika ditambahkan dalam sejumlah jenis minuman. Ini akan membantu kita menilai apakah memang sebaiknya kita berhenti memadukan susu dengan aneka minuman tadi atau malah tetap meneruskan kebiasaan ini.

Pengaruh susu dalam sajian teh susu

Pada beberapa kebudayaan dan tradisi kuliner, teh kadang disajikan bersama susu. Biasanya sajian ini menggunakan jenis teh merah yang kaya polifenol dan katekin atau dengan teh hitam yang lebih banyak mengandung polifenol dan tannin.

Beberapa studi membuktikan bahwa menambahkan susu ke dalam teh sebagaimana kita mengenalnya sebagai teh susu bisa menurunkan manfaat polifenol dalam teh hingga 27%. Ditengarai penyebabnya adalah protein casein yang bekerja kontradiksi terhadap polifenol. Salah satu studinya dapat Anda temukan pada Journal of Photochemical and Photobiology tahun 2013 dalam jurnal berjudul  The effect of milk alpha-casein on the antioxidant activity of tea polyphenols.

Namun soal pengaruh susu pada teh ternyata cukup kontroversial. Karena dalam studi lain, rupanya justru terungkap bahwa susu tidak memengaruhi komponen anti-oksidan pada teh sama sekali. Sebagaimana dijelaskan dalam Critical Reviews in Food Science and Nutrition pada tahun 2015 dengan judul Addition of Milk to Tea Infusions: Helpful or Harmful?; Evidence from In vitro and In vivo Studies on Antioxidant Propertiesi.

Riset lain mengungkap bagaimana dengan metode penambahan susu yang dilakukan pada suhu teh yang relatif lebih rendah (tidak panas) cenderung membantu meningkatkan daya cerna tubuh terhadap polifenol hingga 75%.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun