Mohon tunggu...
Kakthir Putu Sali
Kakthir Putu Sali Mohon Tunggu... Administrasi - Pecinta Literasi

Merindu Rembulan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kodim 0614/Kota Cirebon Sukses Gelar "WSC 2018"

11 Maret 2018   23:24 Diperbarui: 12 Maret 2018   00:24 1146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa Gerakan Pramuka merupakan Gerakan Kependidikan kaum muda yang menyelenggarakan keparamukaan sebagai cara mendidik kaum muda, oleh dan untuk kaum muda atas dukungan dan bimbingan orang dewasa, yang pelaksanaannya di luar lingkungan sekolah dan keluarga dengan tujuan membentuk kader bangsa yang beriman, bertaqwa, berwawasan dan kecakapan serta memiliki kecerdasan emosional sehingga menjadi manusia yang berkepribadian Indonesia.

Lomba Baris Berbaris Tongkat juga di Lombakan di WSC2018 (doc. Pribadi)
Lomba Baris Berbaris Tongkat juga di Lombakan di WSC2018 (doc. Pribadi)
Atas dasar itu, Satuan Karya Pramuka (SAKA) Wira Kartika yang merupakan wadah kegiatan bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega dalam upaya meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan yang berguna bagi dirinya, masyarakat, bangsa dan Negara, khususnya kesadaran bela Negara, maka atas dasar itu Saka Wira Kartika Sunan Gunung Jati Pangkalan Kodim 0614 Kota Cirebon, tadi pagi Minggu 11 Maret 2018 menggelar " Wira Kartika Scout Challenge 2018 " atau di sebut " WSC 2018 " yang di ikuti oleh 48 Regu Pramuka Penggalang Pangkalan SD/MI dan SMP/ MTs Se- Kota Cirebon.

Lomba Pioneering juga tak kalah menariknya di gelaran QSC2018 (doc. Pribadi)
Lomba Pioneering juga tak kalah menariknya di gelaran QSC2018 (doc. Pribadi)
Acara yang di buka langsung oleh Komandan Kodim 0614/Kota Cirebon Letkol.Inf. Heri Rustanto, di sela-sela kesibukanya melakukan pengamanan terhadap kunjungan Presiden RI Bapak Joko Widodo di Kota dan Kabupaten Cirebon ini menyampaikan amanatnya di hadapan 500 peserta Pramuka Penggalang dan mengajak agar Pramuka menjadi pelopor dan teladan di lingkungannya, " Mari kita maknai lebih dalam bahwa Pramuka harus berada di depan dalam setiap kehidupan, sebagai pelopor dan teladan di lingkungannya " ungkap Dandim yang juga Pimpinan Cabang Saka Wira Kartika Sunan Gunan Jati Kota Cirebon.

Lebih lanjut Dandim 0614/Kota Cirebon juga menyampaikan maksud dan tujuan di gelarnya "WSC 2018" ini di laksanakan sebgai ajang mengenalkan dan menumbuhkembangkan Saka Wira Kartika Sunan Gunung Jati Pangkalan Kodim 0614/Kota Cirebon, kepada para Pramuka Penggalang yang akan menginjak ke usia Pramuka Penegak dan Pandega, agar mempunyai ketrampilan dan kecakapan para Pramuka Penggalang yang pantang menyerah dan percaya pada kemampuannya sendiri dan teman-temanya" tambahnya.

Dalam sambutan terakhirnya Dandim 0614/Kota Cirebon juga berharap agar para Pembina turut serta mendorong peserta didiknya lebih aktif lagi " harapanya agar para Pembina Pramuka Penggalang di setiap Gugus Depan agar senantiasa menerapkan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan sabagai cara belajar progresif dengan baik dan benar" tambahnya yang dilanjutkan dengan penancapan Kapak di buah kelapa sebagai tanda di mulainya lomba "WSC 2018".

Ketua Panitia "WSC 2018" Rizza Setyono dalam laporannya di depan Dandim dan 500 peserta Pramuka Penggalang juga menyampaikan beberapa mata lomba yang akan di ikuti oleh para Pramuka Penggalang tingkat Pangkalan SD/MI dan SMP/MTs. " bahwa ajang bergensi bagi Pramuka Penggalang Se- Kota Cirebon di WSC 2018 ini, akan mengikuti beberapa mata lomba seperti, Lomba Ketrampilan Baris Berbaris Tongkat, Lomba PPPK, Lomba Pionnering, Lomba Semaphore Sandi dan tak menarik juga ada Lomba Tahfidz Qur'an" ungkap Ketua Pelaksana yang juga Pradana Putra Pangkalan SMA Negeri 6 Kota Cirebon.

Lebih lanjut dalam laporan Rizza juga menyampaikan, bahwa "lomba ini akan memperebutkan Piala Bergilir Dandim 0614/Kota Cirebon dan Pimpinan Saka Wira Kartika Kota Cirebon berikut uang pembinaan bagi para Juara Umum" tambahnya.

Kegiatan "WSC 2018" ini nampaknya begitu semarak dan antusias di ikuti oleh para Pramuka Penggalang Se- Kota Cirebon, sehingga nampak dari para juri juga yang hadir seperti dari Kwarcab Kota Cirebon, PMI Kota Cirebon, Pamong, Instruktur Saka Wira Kartika, Peronel Kodim 0614/Kota Cirebon, Personel TNI AL Cirebon dan dari personel dari Kementrian Agama Kota Cirebon. ***Kakthir

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun