Mohon tunggu...
Ni Made Kusumawati
Ni Made Kusumawati Mohon Tunggu... -

Penulis, Blogger, Investor, Lulusan Mesin/Industri FTUI dan IPMI Int'l Business School yang suka dunia Otomotif, Praktisi Corcomm. Silakan follow Twitter : @PenulisHumor, dan simak tulisan-tulisan segar & kocak lainnya di: Fan Page Penulis Humor dan Blog Humor Kusumawati

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Udin Kecil Minta Saham

11 Desember 2015   19:50 Diperbarui: 11 Desember 2015   19:50 106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Oleh : Made Kusumawati

Di suatu ruang kelas SD, nampak ibu guru sedang memberikan pelajaran kepada murid-muridnya.

"Anak-anak, kalau seandainya ayah kalian sering dinas ke luar kota atau ke luar negeri untuk waktu yang lama, apa permintaan kalian saat ayah kalian kembali ke rumah?" tanya ibu guru pada murid-muridnya.

"Aku akan minta oleh-oleh mobil-mobilan seperti yang aku pesan sebelum ayahku berangkat," seru murid pertama.

"Kalau aku sih pengennya oleh-oleh makanan khas daerah," jawab murid kedua. "Sebab ayahku kan sering dinas ke berbagai daerah di Indonesia, dan setiap daerah pasti punya makanan khas masing-masing."

"Bagus!" Ibu guru menanggapi pernyataan murid-muridnya. "Kalau kamu bagaimana, Udin?"
Entah bagaimana tiba-tiba pandangan ibu guru tertuju ke Udin, yang saat itu nampak termenung, pikirannya entah melayang ke mana.

"Anu, bu guru," sontak Udin terkaget, tersadar ia dari permenungannya. "Udin lebih baik minta Saham aja, bu. Seperti yang sekarang lagi banyak dibicarakan orang. Kalau minta pulsa kan udah gak ngetren lagi. Lagian kalau minta pulsa paling-paling Udin cuma dikasih 25 ribu sama Papa Udin. Nah, kalau minta Saham, Udin cukup minta sekali ajah sama Papa, seterusnya Udin tinggal nikmatin dividen, bu."

Ibu guru, "Toweweng???" Gak nyangka Udin kecil yang masih duduk di bangku SD sudah punya pemikiran secanggih itu.

* * * * * *

Nikmati juga tulisan-tulisan saya lainnya di : Blog Humor Kusumawati, dan FP Penulis Humor, serta follow twitter : @PenulisHumor

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun