Lebih kuangkasakan Iman daripada pikiran dan pengetahuan tentang-Nya.
Biar kujalankan saja perintah mulia-Nya.
Tanpa pikirkan kapan dan di mana Sang Bunda Suci melahirkan-Nya.
Biar kulaksanakan saja, dengan gembira, dua titah yang diwartakan-Nya.
Pertama, mengasihi Allah.
Kedua, mengasihi manusia ciptaan Allah.
Dua Hukum hebat, yang menyatu tak terbelah.
Tak ingin lagi kubiarkan logika dan rasioku.
Apalagi alasan-alasanku menghalangiku.
Mengasihi Allah dan berbagi kasih dan empati kepada manusia ciptaan Allahku.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!