Mohon tunggu...
Quenairy
Quenairy Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Sebaik-baik manusia adalah yang terbaik budi pekertinya dan yang paling bermanfaat bagi manusia lainnya

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Siswi Disabilitas Buktikan Diri, Lulus Cumlaude di UII dan Jadi Sepolwan

23 September 2024   17:16 Diperbarui: 23 September 2024   17:42 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto: Divisi Humas Polri

Nur Fatia Azzahra, seorang siswi disabilitas di Sekolah Polisi Wanita (Sepolwan) Lemdiklat Polri, menjadi sorotan berkat prestasi akademiknya yang luar biasa. Penyandang tunadaksa asal Bangka Belitung ini berhasil menyelesaikan pendidikan sarjana psikologi dengan predikat cumlaude di Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta. 

Dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,56 dan masa studi 3 tahun 8 bulan, Nur Fatia membuktikan bahwa disabilitas bukanlah hambatan untuk mencapai prestasi. Nur Fatia menjadi salah satu dari 16 penyandang disabilitas yang direkrut Polri melalui Biro Pengendalian Personel SSDM Polri dalam penerimaan Bintara Tahun Anggaran 2024. Dari jumlah tersebut, terdapat 3 siswa perempuan dan 13 siswa laki-laki yang diterima sebagai Bintara. Perekrutan ini merupakan langkah progresif Polri dalam memberikan kesempatan kepada penyandang disabilitas untuk bergabung dalam institusi keamanan negara. 

Dalam wawancaranya, Nur Fatia menyampaikan motivasinya untuk terus berjuang, meski memiliki keterbatasan fisik. ""(IPK-nya) 3,56, saya kuliah 3 tahun 8 bulan di UII Jogja Fakultas Psikologi. Saya ingin membuktikan bahwa kekurangan itu tidak menghalangi, bahwa yang berkebutuhan khusus itu juga bisa," ungkapnya. Keberhasilan Nur Fatia merupakan inspirasi bagi banyak orang, terutama para penyandang disabilitas, bahwa mereka juga memiliki potensi untuk berkarya dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun