Review konten rumahbelajar.id
Review pertama: Pelajaran Bahasa Jepang
Penerbit: Direktorat pembinaan kursus dan pelatihan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tahun 2016
Isi Review
Pelajaran bahasa Jepang ternyata cukup banyak, terdapat di portal ini dan bisa diunduh serta bisa dilihat.
Ada 6 macam konten pelajaran bahasa Jepang di portal ini dan yang menarik untuk pelajaran dasar adalah mengenal kata benda. Â Mengenal kata benda merupakan pelajaran dalam bahasa Jepang, Â yang cukup menarik kontennya adalah berupa tayangan video.
Adapun durasi videonya adalah 30 menit dan dibawakan oleh seorang pembawa acara dan juga narasumber.
Tayangan berupa video ini cukup menarik karena konten yang ada di dalam video ini sangat lengkap dan memenuhi kriteria sebagai materi pelajaran yang sangat lengkap. Videonya dihiasi dengan musik Jepang berupa ilustrasi sehingga bagi yang membacanya akan merasa ada nuansa bahasa Jepang.
Adapun lingkup tayangan video itu memberikan 5 macam kemampuan:
1. Kata petunjuk benda
2. Nama-nama kata benda
3. Penyangkalan suatu bendaÂ
4. Pertanyaan suatu benda danÂ
5. Kepemilikan dan penyangkalan suatu benda
(Berikut adalah kata-kata pembukaan video)
Halo permirsa jumpa lagi dengan Julia Monika dalam acara infokursus. Pada kesempatan ini akan membahas bagaimana cara kita memperkenalkan kata-kata benda dalam bahasa Jepang.