Manga Boruto adalah kelanjutan dari generasi setelah sebelumnya yaitu generasinya naruto. Manga yang di buat oleh Masashi Kishimoto bisa dikatakan sangat dinantikan kelanjutannya oleh banyak penggemarnya, karena sempat ada rasa senang dan juga sedih karena manga yang sudah ada pada tahun 1999 ini tamat. Senang karena sudah mengikuti cerita atau alurnya dari awal hingga tamat dan sedih karena salah satu manga yang sangat di gemari ini telah tamat.
Mungkin ada banyak penggemar yang bertanya-tanya apakah manga ini akan lanjut atau tidak, dan sudah dijawab oleh tayangnya Boruto The Movie pada 7 Agustus 2015 di Jepang pertama kali. Begitupun disusul oleh manganya pada 9 Mei 2016 sampai sekarang. Manga yang berjudul Boruto:Next Generation menceritakan generasi setelah ninja pada zamannya Naruto yang berarti penerus-penerusnya/ anak-anaknya.
Berikut adalah sedikit dari banyaknya karakter-karakter di manga Boruto:Next Generation :
Boruto Uzumaki
Anak laki-laki Naruto dan Hinata, sehingga membuatnya menjadi gabungan dari dua klan besar yaitu Klan Uzumaki dan Klan Hyuga. Mirip seperti ayahnya Boruto adalah anak yang hiperaktif, pemberani, dan pastinya bandel. Bahkan dia juga sempat mongotori patung wajah Hokage yang diperlihatkan pada chapter terakhir Naruto. Meskipun begitu Boruto adalah ninja yang hebat karena bisa dengan mudah menguasai teknik dasar rasengan hanya dalam beberapa minggu
Himawari Uzumaki
Anak perempuan Naruto dan Hinata ini masih belum banyak diperlihatkan, selain dia sangat disayangi oleh sang kakak Boruto dan mempunyai boneka kesayangan. Ternyata sebagai keturunan dari Hyuga, himawari bisa dikatakan berbakat karena diusia yang sangat dini dia sudah berhasil membangkitkan Byakugan dengan teknik Gentle Fist untuk menghentikan chakra seseorang. Â
Sarada Uchiha
Anak perempuan Sasuke dan Sakura, sarada tidak hanya mewarisi kekuatan mata Sharingan dari Klan Uchiha ayahnya, tetapi juga semangat membara dan kekuatan fsik luarbiasa dari sang ibunya sakura. Bisa dilihat dikomik bagaimana kekuatan menakutkannya kekuatan Sharingan digabung dengan kekuatan fisik yang luar biasa.
Mitsuki
Manusia buatan yang dibuat oleh Orochimaru, yang sengaja dilepas untuk bisa mencari jalan hidupnya sendiri. Dia sangat menghormati Boruto sebagai anak dari Hokage Keempat, Naruto. Mirip Orochimaru, dia sangat pendiam, selalu memperhatikan lingkungannya dan memiliki kemampuan untuk memanjangkan anggota tubuhnya. Ditambah dengan bisa mengaktifkan Sage Mode, Mitsuki merupakan ninja dengan kekuatan yang misterius.