Mohon tunggu...
Kurnia Padillah
Kurnia Padillah Mohon Tunggu... Mahasiswa - @kurniapadillah_

My name is Kurnia padillah, you can call me dillah, i was born in sinjai 18 August 2001, I am a 6th semester islamic economics study program student

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Contoh Rill Kegiatan Marketing dan Selling

27 Maret 2022   19:55 Diperbarui: 27 Maret 2022   19:57 1941
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

KELOMPOK 5

- KURNIA PADILLAH / 19050101090

- WA ODE FIRDA YANTI / 19050101099

- FATMAWATI / 19050101077

- REKALDI / 19050101114

TUGAS

CONTOH RILL MARKETING VS SELLING

  • Marketing (Pemasaran) Marketing adalah istilah yang sering kali di dengar dalam bisnis. Marketing adalah strategi bisnis yang digunakan oleh suatu perusahaan untuk mempromosikan atau  menginformasikan pembelian dan penjualan suatu produk atau jasa. Pemasaran adalah seluruh proses memenuhi persyaratan proyek / layanan, termasuk 4P (produk, harga, lokasi, iklan). Pemasaran mencakup seluruh aktivitas yang meningkatkan ketertarikan para calon konsumen terhadap bisnis. 
  • Contoh marketing adalah pada perusahaaan Tokopedia. Tokopedia merupakan perusahaan perdagangan elektronik atau sering disebut toko daring yang melaksanakan manajemen pemasaran, dimana strategi marketing Tokopedia dalam mengembangkan bisnisnya adalah dengan menggunakan sosial media sebagai sarana promosi dan interaksi dengan konsumen. Secara aktif admin sosial media Tokopedia di Instagram, Facebook, dan TikTok membuat konten menarik, membagikan promosi, serta mengadakan live secara berkala.
  • Selling (Penjualan) Selling adalah proses membujuk dan meyakinkan pelanggan untuk membeli produk perusahaan. Adapun pengertian lainnya yaitu selling atau Penjualan adalah aktivitas atau bisnis menjual produk atau jasa. Dalam proses penjualan, penjual atau penyedia barang dan jasa memberikan kepemilikan suatu komoditas kepada pembeli untuk suatu harga tertentu. Penjualan dapat dilakukan melalui berbagai metode, seperti penjualan langsung, dan melalui agen penjualan

Adapun contoh dari selling yaitu:

  • Endorse adalah istilah populer dalam pemasaran media sosial. Praktiknya disebut dengan endorsement. Dalam bahasa inggris, endorse artinya dukungan atau pengesahan. Lalu apa itu endorse? Endorsement atau endorse adalah bentuk iklan atau promosi yang menggunakan tokoh atau selebriti terkenal yang memiliki pengakuan, kepercayaan, rasa hormat. Diera booming pengguna media sosial, makna orang terkenal mulai meluas, yakni termasuk mereka yang dianggap populer dimedia sosial. Kelompok ini kemudian dikenal dengan selebgram. Para selebgram ini dianggap orang terkeal di media sosial karena memiliki ratusan ribu pengikut atau followers, bahkan jutaan pengikut. Dalam periklanan, endorse artinya menggunakan nama orang terkenal atau bisa berupa gambar orang terkenal untuk mempromosikan suatu produk atau layanan. Dengan dukungan dari selebriti yang memiliki banyak pengaruh, diharapkan dapat mempengaruhi penjualan, iklan endors adalah strategi yang terbilang baru populer dalam beberapa tahun terakhir. Beberapa produk yang biasanya cukup berhasil dipromosikan lewat strategi endorse adalah produk atau layanan yang terkait gaya hidup. Ini karena para pengikut, cenderung mudah mengikuti sikap dan prilaku dari para tokoh panutannya tersebut. Selain itu, produk yang diiklankan via endorsement selebgram juga lebih terukur misalnya untuk endorsement produk kosmetik tentulah bisa menggunakan selebgram wanita yang jumlah pengikut sebagian besar kaum hawa. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi keberhasilan iklan endorsement. Faktor kesuksesan endorse adalah salah satunya kedekatan selebgram dengan para pengikutnya.
  • Contoh Selling pada minuman Yakult, ini contoh yang menarik : PT. Yakult merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak dalam bidang produksi susu fermentasi. Yakult Mengiklankan produknya menggunakan media elektronik seperti TV, Media cetak seperti majalah dan koran, serta internet dengan situs resminya yaitu www.yakult.co.id , serta melalui berbagai media sosial seperti facebook, twitter, dan Instagram tetapi cara personal selling yang unik dan selalu di ingat masyarakat paling mengingat produk yakult berkat iklannya di TV. Yakult mempunyai tagline, “Cintai Ususmu Minum Yakut Tiap Hari”. Ketika masyarakat mendengar tagline ini di TV, tagline tersebut langsung memberikan masyarakat pesan dan kesan jika meminum yakult setiap hari akan membuat usus kita sehat dan membuat yakult menjadi produk yang wajib dikonsumsi oleh masyarakat setiap hari.  Yakult memiih tagline ini tentu saja sangat berarti. Cintai usus adalah cara baru untuk peduli terhadap diri sendiri. Usus adalah organ tubuh yang penting agar tubuh menjadi bugar, kuat, dan segar. Jika usus kita baik maka kitapun bisa hidup dengan baik pula. Tiga ratus tenaga ahli melakukan penelitian tentang manfaat bakteri yang menguntungkan bagi manusia. Keunggulan Yakult antara lain : aman bagi manusia, tahan  asam lambung, bakteri tetap hidup sampai di usus kecil. Minuman Yakult Perusahaan susu fermentasi ini membuat personal selling yang bertemakan keluarga. Maka dari itu, mereka memilih tenaga sales yang sebagian besar merupakan Ibu-ibu yang berumur 30-50 tahun. Mengapa demikian? Agar masyarakat mendapatkan kesan ramah, keibuan, dan pokoknya yang bertema dan bernuansa kekeluargaan. Ini tidak akan mungkin didapatkan jika tenaga salesnya memakai tema penunjukan tampilan fisik seperti SPG pada umumnya. Jadi, yang ditawarkan oleh Yakult adalah pemasaran dengan nilai-nilai kekeluargaan. Biasanya juga, para sales Yakult ini akan langsung mendatangi konsumen dan langsung menawarkan harga yang sangat bersahabat. Bahkan lebih murah dari pada yang ada di warung-warung, apalagi swalayan. Harganya jauh di bawahnya. Sangat menarik dan contoh personal selling sesuai dengan realitas dan yang ada di lapangan.
  • Agen Asuransi adalah seseorang yang bekerja sebagai tenaga pemasar produk asuransi. Biasanya agen menjadi “jembatan” antara Perusahaan Asuransi (sebagai Penanggung) dan kamu yang ingin mendapatkan perlindungan risiko (sebagai Tertanggung). Seorang Agen Asuransi akan melakukan peawaran, membujuk Nasabah yang disertai dengan bukti-bukti dari produk yang di tawarkan seperti asuransi kesehatan, jiwa, rumah dan lain sebagainya,  kemudian melakukan kesepakatan bersama.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun