Mohon tunggu...
kuninggg
kuninggg Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa

be yourself

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Ngantuk?

22 Juni 2024   16:59 Diperbarui: 22 Juni 2024   17:27 58
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Di kala kita sedang melakukan suatu aktivitas, tiba-tiba rasa kantuk menyerang begitu saja dan tidak bisa dihindari. Mengantuk merupakan suatu kondisi dimana orang yang mengalaminya mempunyai keinginan untuk tidur. Mengantuk biasanya ditandai dengan menguap terus-menerus. Nah, apa saja kah sebab seseorang mengantuk?

Begadang adalah salah satu faktor dari seseorang yang mengantuk. Begadang yang terlalu sering membuat tubuh kita lelah, sehingga saat kita melakukan aktivitas di pagi hari akan terhambat karena tidur yang seharusnya cukup menjadi kurang. Waktu tidur seseorang memang berbeda- beda. Oleh karena itu, kita harus paham mengenai kondisi tubuh kita. Jika tidak terbiasa begadang dan mendadak begadang, tentu akan menimbulkan reaksi tubuh yang menjadi cepat lelah dan mengantuk pada keesokan harinya. Aktivitas pagi yang seharusnya bisa dilakukan secara produktif menjadi terhambat karena rasa kantuk.

Makan terlalu banyak juga bisa menyebabkan tubuh menjadi cepat ngantuk. Kebanyakan orang akan terasa mengantuk setelah makan. Padahal, hal tersebut tidak baik bagi kesehatan tubuh. Untuk itu, perlu kesadaran diri pribadi agar dapat merawat dan menjaga diri sendiri dengan lebih baik lagi. Setelah makan, sebaiknya kita melakukan aktivitas lain yang positif. Dengan tenaga yang kita dapatkan setelah makan akan membantu kita untuk melakukan kegiatan-kegiatan positif dalam kehidupan sehari- hari.

Selain dua hal di atas, faktor lain yang dapat menyebabkan rasa kantuk adalah bosan. Seperti pada saat kita berada di dalam kelas mendengarkan penjelasan dari guru, namun tidak ada satu pun penjelasan yang masuk ke dalam otak, maka rasa bosan akan menghampiri. Rasa bosan tersebut menimbulkan rasa kantuk. Ataupun pada saat kita di rumah dan tidak melakukan aktivitas apa- apa, tubuh cenderung akan mudah lelah dan terus berbaring sepanjang hari. Padahal, jika dipikir- pikir waktu yang kita gunakan untuk rebahan bisa digunakan untuk melakukan banyak kegiatan positif.

Sebenarnya masih banyak faktor yang menyebabkan seseorang mengantuk. Faktor tersebut membuat kita berfikir apakah ada cara untuk menghilangkan rasa kantuk? Untuk menghilangkan rasa kantuk, biasanya orang- orang akan menyibukkan diri dan fokus pada apa yang dia kerjakan sehingga tidak ada waktu untuk mengantuk. Tidur tepat waktu juga sebaiknya dilakukan demi menjaga kesehatan juga. Selain itu, bagi yang masih mempunyai banyak aktivitas namun sudah mengantuk, kalian bisa mengonsumsi kopi. Kopi mengandung kafein yang membantu kita mengurangi rasa kantuk.

Mengantuk merupakan rasa yang tidak bisa dihindari dari setiap pribadi di dunia ini. Oleh karena itu, kita harus pintar- pintar membagi waktu agar waktu yang digunakan untuk beraktivitas sebanding dengan tenaga yang kita punya. Kita harus memperhatikan apakah kualitas tidur kita sudah baik. Kualitas tidur merupakan hal yang penting karena itu berpengaruh terhadap aktivitas yang akan kita lakukan keesokan harinya. Untuk itu, jadilah manusia yang sadar akan pentingnya tidur yang cukup. Begadang boleh, namun tidak boleh terlalu sering.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun