Konveksi merupakan sebuah usaha yang memproduksi pakaian secara massal. Konveksi secara lebih spesifik bisa diakatakan industri kecil skala rumah tangga yang merupakan tempat pembuatan pakaian jadi, seperti kaos, celana, polo shirt, jaket dan sebagainya. Contohnya Konveksi Cikijing Collection yang memproduksi celana pendek yang kemudian didistribusikan ke berbagai daerah.
Pada tahun 2000 Konveksi Cikijing collection awalnya hanya membeli barang yang sudah jadi dari orang lain, setelah beberapa tahun seiring terkumpulnya modal akhirnya pemilik konveksi  mendirikan konveksi sendiri. Konveksi Cikijing collection didirikan pada tahun 2002 dan sudah berkembang hingga saat ini. " Dulu disini hanya mempunyai 3 orang karyawan yang bekerja dan Alhamdulillah sekarang sudah mempunyai banyak karyawan sekitar 23 orang karyawan". Ucap pemilik Konveksi Cikijing collection.
Bahan baku utama yang digunakan untuk pemembuatan celana pendek yaitu kain hyget, karet elastis, dan benang. Kain hyget merupakan salah satu bahan terbaik yang terbuat dari gabungan antara bahan katun dan polyester, sehingga cocok dijadikan sebagai celana pendek karena bahan nya yang nyaman ketika digunakan. Karet elastis yang digunakan untuk membuat celana pendek menggunakan ukuran 3cm yang dijadikan ban pinggang celana agar posisinya tidak mudah berpindah dari pinggang. Dan yang terakhir ada benang jahit dan benang obras yang digunakan untuk menyambung potongan-potongan kain menjadi celana pendek.
Konveksi Cikijing Collection  memperoleh bahan baku dari sebuah toko di daerah Bandung, yang rutin dikirim ke Cikijing atau lokasi konveksi." Bahan baku yang dibutuhkan biasanya rutin dikirim dalam waktu 1bulan atau 2 minggu sekali tergantung banyaknya permintaan dari toko atau distributor nya ". Ucap pemilik konveksi.
Pengiriman produk atau pendistribusian produk yang dilakukan konveksi ke toko atau distributor biasanya dilakukan minimal 2 minggu sekali. Namun, saat penjualan atau permintaan sedang meningkat konveksi bisa melakukan pengiriman produk nya hampir setiap hari ke toko atau distributor.
Konveksi ini sudah memiliki toko atau distributor sekitar 17 distributor yang berada di wilayah 3 cirebon. Tetapi, ada beberapa distributor yang diluar dari wilayah tersebut, hanya beberapa toko saja dan itu pun jarang meminta untuk dikirimkan produk.
Konveksi Cikijing Collection melakukan pendistribusian atau pengiriman produknya di berbagai daerah, diantaranya daerah Kuningan, Majalengka, dan Cirebon. Untuk daerah Kuningan dikirim ke pasar kepuh, untuk daerah Majalengka ke toko grosir, dan daerah Cirebon dikirim ke pasar Tegalgubug. Biaya transportasi pengiriman produk akan ditanggung oleh pihak konveksi. Jadi, pemasok tidak perlu mengeluarkan biaya transportasi sedikitpun.
Produk yang diterima oleh konsumen dalam keaadan rusak, maka pihak konveksi memperbolehkan meretur produk, selama produk rusak karena kerusakan yang ditimbulkan oleh pihak konveksi. Konveksi Cikijing mempunyai banyak distributor disetiap daerah sehingga memudahkan konsumen untuk memperoleh produk dari Konveksi Cikijing. Dengan banyaknya distributor tersebut Konveksi Cikijing berharap dapat memperluas pangsa pasar serta menambah varian dari konveksi yang ada.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H