Mohon tunggu...
Komunitas Suva
Komunitas Suva Mohon Tunggu... -

Komsuva (Komunitas Suva) adalah komunitas warga negara Indonesia yang bertembat tinggal di Republik Kepulauan Fiji (Republic of Fiji). Kami ingin mengabarkan kepada masyarakat Indonesia di tanah air tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas Suva dalam berbagai aspek kehidupan.

Selanjutnya

Tutup

Money

KBRI Akan Memperkenalkan Keramba Jaring Apung (KJA) Aquatec Dalam Workshop On Fisheries Di Fiji

25 November 2011   02:38 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:14 1691
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada kesempatan berada di Indonesia dalam rangka menghadiri Tade Expo Indonesia ke-26, Duta Besar RI Suva melakukan kunjungan ke pabrik Aquatec. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rencana KBRI Suva untuk menyelenggarakan kegiatan Workshop on Fisheries bagi pejabat teknis perikanan Fiji, peternak ikan/udang Fiji dan juga mengundang perwakilan negara-negara Pasifik Selatan. Menurut rencana workshop tersebut  akan diselenggarakan pada tanggal 5-7 Desember 2011 di Fiji bekerjasama dengan Departemen Perikanan Fiji.

Program workshop ini merupakan pelaksanaan komitmen Pemerintah RI dalam membantu negara-negara Pasifik Selatan yang salah satu diantaranya mengembangkan industri perikanan dari negara-negara Pasifik Selatan sebagaimana dikemukankan oleh Menteri Luar Negeri RI pada saat pertemuan negara-negara pemberi bantuan (Pacific Islands Forum Development Partner) di Auckland bulan September yang lalu.

Program workshop meliputi paparan mengenai  kebijakan perikanan Indonesia khususnya di bidang budidaya ikan dan udang air tawar serta memberikan pengarahan teknis budidaya ikan/udang di lapangan.

Sebagai negara kepulauan seperti halnya Indonesia, Fiji mempunyai kekayaan ikan baik air tawar maupun air laut. Karena keterbatasan teknologi dan dana yang dimiliki, Fiji dan negara-negara Pasifik Selatan belum mengembangkan teknologi pembudidayaan ikan seperti Keramba Jaring Apung (KJA) dan Net Pembudidayaan Ikan berbahan HDPE (High Density Polyethylene) yang diproduksi oleh  Aquatec.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun