Meski Drama Korea (drakor) kerap kali dilekatkan dengan kisah romantis, tapi masih banyak tema-tema lain yang diangkat seperti halnya kekerasan seksual.
Pendidikan maupun pengetahuan tentang kekerasan seksual ini, barangkali, lebih mudah kita pahami dalam bentuk hiburan, bukan? Apalagi diperankan oleh aktor favorit, itu bisa jadi nilai lebih.
Berikut ini rekomendasi drakor yang bertemakan kekerasan seksual yang bisa Kompasianer tonton selama di rumah saja.
1. Witch's Court
Drakor Witch's Court berkisah tentang penuntutan kejahatan kekerasan seksual yang dituntut oleh seorang penyelidik perempuan Ma Yi Deum (Jung Ryeo Won).
Kisah ini bermula saat seorang jaksa, Ma Yi Deum (Jung Ryeo Won), kerap menggunakan cara-cara licik demi memenangkan kasus di pengadilan.
Bersama jaksa senior Min Ji Seok, mereka berkerja sama untuk menuntaskan berbagai kasus kejahatan di pengadilan.
Kekerasan seksual ini merupakan kejahatan yang seringkali diremehkan dan korban tidak selalu mendapatkan keadilan yang layak diterimanya.
2. Hope
Film ini berkisah tentang seorang anak bernama So-won (Lee Ree). Dia adalah anak yang periang dan masih berumur delapan tahun.
Kehidupan sehari-hari So-won berjalan normal seperti kebanyakan anak seusianya. Dia masih menjadi gadis periang dan bergaul bersama teman-teman di sekolahnya.
Hari yang penuh tragedi pun tiba. So-won sedang bersiap-siap untuk berangkat ke sekolah. Ketika hampir sampai ke pintu gerbang sekolah, langkah So-won dihentikan oleh seorang lelaki yang merupakan seorang residivis kekerasan seksual.