"Sejak 27 Desember 2020, vaksin sudah diberikan kepada golongan manula di Jerman. Selain vaksin dari Biontech, ada vaksin dari Pfizer yang digunakan di sini," tulisnya.
Hal itu tentu saja berbanding terbalik seperti di Indonesia, yakni orang-orang yang berada pada usia produktif.
Tiap negara punya aturan berbeda dan kekuasaan untuk menentukan hal terbaik bagi warganya. (Baca selengkapnya)
3. Awas! Berikut 3 Gaya Mengajar ala Sensei Nobi yang Tidak Boleh Ditiru Guru Masa Kini
Kompasianer Ozy V. Alandika beranggapan, dalam animasi Doraemon tokoh karekter Pak Guru Nobi ada gaya mengajarnya yang tidak lagi kita tiru.
Meskipun tidak bisa dipungkiri jika kegiatannya yang sesekali mampir ke rumah orangtua siswa patut diapresiasi.
Namun karena sudah berbeda era, Kompasianer Ozy V. Alandika melihat dan menemukan 3 gaya mengajar ala Sensei Nobi yang sudah tidak relevan.
"Pertama, Pak Guru Nobi sering menghukum siswa," tulisnya.
Akan tetapi kenapa menghukum siswa itu menjadi tidak baik untuk ditiru?
Meskipun karakter yang diperankan Nobita adalah sosok anak SD yang serba malas, lanjut Kompasianer Ozy V. Alandika, tetap saja pemberian hukuman seperti yang disebutkan tadi tidak cocok lagi di hari ini. (Baca selengkapnya)Â
4. Ingat, Mobil Sudah Tidak Perlu Dipanasi Lagi
Apa yang membuatmu suka "memanasi" mesin mobil ketika pagi hari, misalnya? Sekadar kebiasaan atau ikut apa yang banyak dilakukan orang-orang?
Kompasianer Meirri Alfianto menjelaskan, kegiatan memanasi mobil memang agaknya sudah menjadi ritual turun-temurun.