Gempa bumi berkekuatan 7,1 skala richter mengguncang Kota Ternate, Maluku Utara, Minggu (7/7/2019), pukul 22.08 WIB. Gempa juga dirasakan di beberapa daerah Halmahera Selatan dan Kabupaten Halmahera Tengah.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sempat mengeluarkan peringatan dini tsunami di wilayah Maluku Utara dan Sulawesi Utara. Setelah gempa magnitudo 7,0 tercatat ada 8 gempa susulan yang terekam BMKG dengan magnitudo 3,5 sampai 4,9.
#Gempa Mag:7.1, 07-Jul-19 22:08:39 WIB, Lok:0.51 LU,126.18 BT (135 km BaratDaya TERNATE-MALUT), Kedalaman:10 Km, Potensi tsunami utk dtrskn pd msyrkt #BMKG--- BMKG (@infoBMKG) July 7, 2019
Menurut laporan Kompas.com, warga spontan berlarian keluar rumah untuk mengantisipasi gempa susulan.
"Takut, cukup kuat. Keluar rumah cuma jaga-jaga karena sangat terasa," kata Indra, salah satu warga Ternate.
Beberapa unggahan foto dan video di media sosial pun menunjukkan kepanikan warga yang berbondong-bondong untuk mengamankan diri.Â
Namun dua jam setelah kejadian, tepatnya Senin dini hari (08/07) pukul 00.09 WIB, BMKG mencabut peringatan dini tsunami tersebut. Belum ada laporan kerusakan maupun informasi mengenai korban jiwa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H