Yogyakarta - Gelaran pesta komunitas terbesar se-Indonesia yang telah lama ditunggu-tunggu kini resmi digelar hari ini. Ajang bertajuk Indonesia Commmunity Day (ICD) 2017 ini diselenggarakan di Plaza Pasar Ngasem, Yogyakarta. Di sana terdapat banyak sekali keseruan dan tim Kompasiana, Annisa Gilang Pamekar berkesempatan untuk melaporkan secara langsung situasi dan kondisi di sana.Â
Acara ini dibuka oleh CEO Media Kompas Gramedia, Andy Budiman. Menurutnya ada beberapa alasan mengapa Yogyakarta dipilih menjadi tuan rumah ICD 2017 yang pertama adalah karena letak geografisnya yang sangat strategis. Yogya menurut Andy berada di tengah-tengah wilayah Indonesia sehingga kesempatan bergabungnya komunitas dari timur dan barat Indonesia semakin besar.
"Selain itu Yogya merupakan kota yang memiliki pertumbuhan komunitas cukup aktif dan konsisten. Serta menyebarkan inspirasi melalui beragam aksi positif," ungkap Andy dalam sambutannya sekaligus membuka acara ini.
Indonesia Community Day yang diinisiasi oleh Kompasiana dan Tribun Jogja ini mengankat tema "Inspiraksi". Melalui tema ini diharapkan komunitas dan masyarakat mendapat suguhan positif dan inspiratif dari sekitar 27 komunitas yang hadir di sini.
Berdasarkan laporan Gilang yang memantau situasi di sana, dalam acara ini, turut hadir pula Kepala Bidang Layanan Teknologi dan Manajemen Informatika Dinas Komunikasi dan Informasi DIY, Roni Primanto. Menurutnya, komunitas di Indonesia memang sangat berkembang pesat bahkan mencapai ribuan jumlahnya. Komunitas-komunitas ini terbentuk dari individu yang memiliki kegemaran, minat dan tujuan yang sama.
"Dalam komunitas bisa didapatkan banyak hal baru, ilmu baru dan inspirasi. Saya mendukung sepenuhnya acara ini. Kegiatan ini bisa menjadi sarana diskusi, bertukar ide, sekaligus menambah wawasan dan inspirasi," ungkap Roni.
Indonesia Community Day ini tidak hanya akan berhenti di Yogyakarta. Kegiatan kumpul komunitas ini akan mampir di banyak kota di Indonesia. Sehingga aksi dan inspirasinya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat.
Dalam acara ini akan ada serangkaian kegiatan workshop, talkshow, sharing session hingga hiburan. Pada akhir acara juga akan ada pemberian penghargaan bagi dua komunitas yang menginspirasi.
Bagi Kompasianer yang ingin mengetahui bagaimana keseruan di sana, Anda bisa mengikutinya melalui live report yang kami buat. Anda bisa mengikutinya melalui tautan di bawah ini.
[LIVE REPORT ARTICLE] Ikuti Keseruan Indonesia Community Day 2017 di Sini!
(yud)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H