Kompasianer, menurutmu seberapa penting sih merawat kecantikan tubuh maupun wajah? Bagaimana caramu melakukan perawatan? Apakah kamu tim yang rutin melakukan perawatan di salon, klinik kecantikan atau cukup menggunakan skincare di rumah?
Nah, biasanya nih ada banyak pertimbangan untuk mencoba perawatan di klinik kecantikan. Mulai dari masalah harga, ketidaktahuan soal jenis tindakannya, sampai ke pertanyaan yang tiada habisnya.
"Ini klinik abal-abal bukan ya? Yang mengerjakan tindakan betul dokter bukan ya? Nanti hasilnya bagus nggak ya? Kalau bikin alergi gimana?"
Nah Kompasianer, apakah kamu punya pengalaman melakukan perawatan di klinik kecantikan? Jika belum, apa saja pertimbanganmu? Jenis perawatan apa yang biasanya kamu lakukan? berapa harganya? Apakah perlu konsultasi dulu? Adakah kiat bagi para pemula?
Atau bagi yang lebih sering melakukan perawatan di rumah, hal apa saja yang kamu lakukan untuk menjaga kesehatan kulit wajah maupun tubuh? Apa yang membuatmu lebih senang merawat diri di rumah daripada di salon kecantikan?
Yuk saling berbagi pengalamanmu melakukan perawatan wajah dan tubuh baik di salon, klinik kecantikan, maupun di rumah.
Jangan lupa tambahkan label Merawat Wajah Tubuh pada tiap konten yang kamu buat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H