Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Persiapan Ramadan Kini Tak Lagi Sama

18 April 2020   17:34 Diperbarui: 19 April 2020   13:34 373
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diolah Kompasiana dari Pixabay

Besar kemungkinan bulan Ramadhan tahun ini akan dijalani dengan sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Mengingat, pandemi Covid-19 masih berlangsung di sebagian besar wilayah Indonesia.

Kementerian Agama (Kemenag)  pun mengeluarkan surat edaran mengenai "Panduan Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 1 Syawal 1441 H di Tengah Pandemi Covid-19".

Dalam surat edaran tersebut, diatur sejumlah ketentuan yang memusatkan pada kegiatan ibadah tidak dilakukan secara berjamaah di masjid seperti biasa, namun dilakukan di rumah bersama keluarga inti.

Selain itu, Kemenag juga tidak menganjurkan untuk berbuka puasa bersama.

Sementara itu, untuk diketahui, jumlah pasien Covid-19 di Indonesia per 17 April kini mencapai 6.248 pasien, sebagaimana diumumkan Juru Bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto, dalam konferensi pers di Graha BNPB, Sabtu (18/04/2020).

Kompasianer, bencana Covid-19 ini memang tak terelakkan dan kini akan mewarnai hari-hari kita menjalani bulan suci Ramadan. Apakah yang Anda siapkan untuk menyambut Ramadan yang berbeda tahun ini? Apakah ada antisipasi tertentu yang Anda lakukan supaya ibadah tetap jalan meski terhalang pembatasan fisik dan ruang gerak?

Bagikan juga reportase kondisi atau suasana jelang Ramadhan di sekitar kamu.

Tuliskan di Kompasiana dengan menyertakan label Ramadan 2020 (menggunakan spasi) pada tiap artikelnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun