PDIP kembali mengusung Joko Widodo sebagai Calon Presiden di Pilpres  2019. Kepastian ini dideklarasikan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.Â
Langkah PDIP mengusung Jokowi sebagai capres merupakan yang kedua  setelah Pilpres 2014. Saat itu, pasangan Jokowi dan Jusuf Kalla yang diusung Koalisi Indonesia Hebat mengalahkan pasangan dari Koalisi Merah Putih, yaitu Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa.
Sebelum PDIP, sejumlah parpol sudah menyatakan dukungan kepada Jokowi untuk maju sebagai capres di 2019. Parpol baru yakni Partai Perindo dan Partai Solidaritas Indonesia pun sudah menyatakan dukungannya.
Namun masih jadi pertanyaan besar siapa yang akan mendampingi Joko Widodo di Pilpres mendatang. Kompasianer, menurut  Anda siapa sosok yang layak untuk mendampinginya? Ulas di Kompasiana dengan label: PENDAMPING JOKOWI (tanpa spasi). Pada artikel Anda.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H