Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Blog Competition: Mudik Asik Lewat Tol Cipali

6 Juli 2015   14:46 Diperbarui: 6 Juli 2015   14:46 1693
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriyah akan segera tiba. Hanya dalam hitungan hari kita semua akan merasakan indahnya bersilaturahmi dan bermaafan sambil menikmati hidangan khas Lebaran. Bagi sebagian kaum Muslim, tak lengkap rasanya bila merayakan Lebaran tanpa pulang ke kampung halaman alias mudik. Namun, perjalanan ke luar kota yang jauh dan macet sering kali menimbulkan stres.

Untuk mengantisipasi lonjakan arus mudik, pemerintah sudah mulai mengoperasikan Tol Cikopo – Palimanan (Cipali) secara resmi sejak 14 Juni 2015. Tarif dari tol terpanjang di Indonesia ini adalah Rp 823 per kilometer (km) untuk kendaraan golongan I. Besaran tarif sesuai dengan jarak yang ditempuh pengendara. Misalnya saja untuk jarak terjauh, dari Cikopo sampai Palimanan, kendaraan Golongan I akan membayar tarif sebesar Rp 96.000 sementara kendaraan Golongan V akan membayar Rp 288.500.

Dalam rangka mensosialisasikan Tol Cipali kepada banyak khayalak, Kompasiana bersama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) sempat mengajak 50 Kompasianer untuk mengeksplorasi jalur tersebut sekaligus mencoba beberapa fasilitas yang telah tersedia pada hari Sabtu (4/7/2015). Tak hanya itu saja, setelah acara Kompasiana dan Kemen PUPR juga mengadakan Blog Competition yang tak hanya bisa diikuti oleh Kompasianer yang berkesempatan mengikuti acara KompasianaVisit kemarin, tetapi seluruh Kompasianer dapat mengikuti event Blog Competition kali ini.

Simak rinciannya berikut ini.

Syarat dan Ketentuan Lomba

  • Peserta telah terdaftar sebagai Kompasianer. Jika belum terdaftar, silahkan Anda registrasi dahulu di sini.
  • Tulisan bersifat baru, orisinal (bukan karya orang lain atau hasil plagiat), dan tidak sedang dilombakan di tempat lain.
  • Konten tulisan tidak melanggar Tata Tertib Kompasiana.
  • Dapat mengirimkan lebih dari satu tulisan sesuai dengan aturan jeda tayang Kompasiana.
  • Tulisan tidak mengandung unsur SARA
  • Tulisan berupa opini, ulasan, dan reportase seputar pengalaman mudik asik lewat Tol Cipali.

Mekanisme Lomba

  • Tema Lomba: Mudik Asik Lewat Tol Cipali
  • Peserta wajib mencantumkan tag: mudiklewatcipali dalam tiap tulisan.
  • Lomba akan berlangsung dari tanggal 5 Juli- 3 Agustus 2015
  • Tulisan yang tidak sesuai dengan ketentuan dan tema lomba tidak bisa diikutkan lomba.
  • Tulisan di luar tema akan dikeluarkan dari proses penjurian
  • Pemenang akan diumumkan paling lambat dua minggu setelah periode lomba usai.


Hadiah

  • Pemenang I: Rp 3 juta
  • Pemenang II: Rp 2 juta
  • Pemenang III: Rp 1 juta

Info lengkap simak di Microsite - Ayo Mudik Lewat Tol Cipali

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun