KOMPAS.com - Sejumlah negara menangguhkan vaksinasi yang menggunakan vaksin AstraZeneca, termasuk Indonesia.
Penangguhan itu menyusul laporan kasus pembekuan darah yang disebut-sebut efek dari vaksin AstraZeneca.
Berita mengenai penangguhan vaksin AstraZeneca menjadi salah satu berita populer di laman Tren.
Baca juga: Mengenal Vaksin AstraZeneca dari Inggris yang Baru Tiba di Indonesia
Selain itu, ada juga tentang tata cara pembayaran untuk UTBK SBMPTN 2021, vaksin Sinovac yang disebut kedaluwarsa 25 Maret 2021, hingga soal kandungan natrium dalam mi instan.
Selengkapnya, berikut berita Populer Tren sepanjang Selasa (16/3/2021) hingga Rabu (17/3/2021).
1. 17 negara tangguhkan AstraZeneca
Ada 17 negara termasuk Indonesia yang melaporkan penangguhan penggunaan vaksin AstraZeneca.
Hal itu terkait adanya laporan kasus pembekuan darah dan kasus kematian yang diduga terkait dengan vaksin AstraZeneca.
Indonesia melalui Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mash menunggu hasil penelitian sejumlah pihak, termasuk dari WHO.
Berita selengkapnya soal AstraZeneca dapat disimak di sini:
17 Negara Termasuk Indonesia Tangguhkan Vaksin AstraZeneca, Ada Apa?