Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Disebut Aki-aki YouTube, Abdel Achrian: Berkreasi Tidak Mengenal Usia

7 Maret 2021   15:01 Diperbarui: 7 Maret 2021   15:13 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Komika Abdel Achrian, salah satu juri Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) IX KompasTV

Komika Abdel Achrian, salah satu juri Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) IX KompasTVJAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak senior Abdel Achrian tidak mempermasalahkan disebut aki-aki karena sering kali muncul membuat konten dan muncul di YouTube.

Stereotip itu muncul karena YouTube dianggap sebagai tempat anak milenial, sedangkan Abdel menegaskan berkreasi tidak mengenal batas usia.

"Enggaklah (tersinggung), karena berkreasi itu enggak mengenal usia. Selama masih ada yang tonton, masih senang dengan karya kita, kita lakuin aja," kata Abdel dalam kanal Youtube Qiss You TV dikutip Kompas.com, Minggu (7/3/2021).

Baca juga: Abdel Achrian: Mamah Dedeh Pernah Kesal sama Gue Dua Tahun

Terlebih, kata Abdel, ia benar-benar menyukai apa yang ia kerjakan sesuai kemauannya sendiri.

Abdel menjelaskan posisi ketika mendapatkan pekerjaan yang tidak sesuai dengan keinginannya.

"Namanya kita kerjaan kayak begini, ada satu kerjaan yang sebenarnya kita enggak begitu nyaman, tapi kita lihat bayarannya gede, ya sudah kita bisa ngalahin (ego)," kata Abdel.

Baca juga: Abdel Achrian dan Temon Dipertemukan di Radio

"Ada lagi kerjaan bayarannya yang enggak gede-gede banget, tapi gue demen nih kerjaan, pasti lu ambil juga kan. Karena pada saat lu kerja, lu senang kasih makanan jiwa kita," ucap Abdel melanjutkan.

Untuk diketahui, Abdel kerap kali terlihat di kanal YouTube ketika pandemi Covid-19 menghambat pekerjaannya.

Konten YouTube yang dia sediakan pun berbagai macam seperti kuliner, wawancara dengan pesohor dunia hiburan, hingga live streaming setiap malamnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun