KOMPAS.com - Penyanyi Lady Gaga berbagi kisah tentang penampilannya saat membawakan lagu kebangsaan Amerika Serikat di pelantikan Presiden Joe Biden pada 20 Januari lalu.
"Itu adalah kehormatan seumur hidupku," ujar Lady Gaga, dikutip dari People, Jumat (5/2/2021).
Presiden Joe Biden dilantik saat jumlah kematian akibat virus Covid-19 melebihi 400.000 kasus dan dua minggu setelah massa pendukung Donald Trump menyerang gedung Capitol dalam kerusuhan yang mematikan.
"Saya ingin menyampaikan doa yang diperpanjang kepada semua orang yang tinggal di negeri ini, agar kalian merasa utuh, bahwa kalian akan merasa dicintai, bahwa kita semua bekerja untuk kepentingan membangun komunitas tercinta bersama," kata Lady Gaga lagi.
Baca juga: Lady Gaga Akan Nyanyikan Lagu Kebangsaan di Inagurasi Joe Biden dan Kamala Harris
Lady Gaga dan Joe Biden memiliki sejarah dalam bekerja sama. Pada 2017, mereka bekerja sama untuk PSA yang mengadvokasi penyintas kekerasan seksual.
Sementara pada November 2020 lalu, Lady Gaga berkampanye untuk calon Presiden dari Partai Demokrat itu pada rapat umum terakhirnya di Pittsburgh.
Sentimen serupa juga ditulis sang bintang di media sosial, sehari sebelum penampilannya untuk inagurasi Joe Biden dan Kamala Harris.
"Saya berdoa besok akan menjadi hari yang damai bagi semua orang Amerika. Hari untuk cinta, bukan kebencian. Hari untuk penerimaan, bukan rasa takut. Hari untuk memimpikan kegembiraan masa depan kita sebagai sebuah negara," tulis Lady Gaga di Instagram saat itu.
"Mimpi yang tanpa kekerasan, sebuah mimpi yang memberikan keamanan bagi jiwa kita. Cinta, dari Capitol," tulis Lady Gaga lagi.
Baca juga: Pendukung Donald Trump, Ayah Lady Gaga Bangga Putrinya Menyanyi di Pelantikan Presiden Joe Biden