"Kita sudah transfer 3,5 triliun. Baru Minggu kemarin 1,6 triliun. Berarti sudah 5,1 triliun sudah ada di NTB," kata Jokowi.
Selain melihat langsung kondisi warga di Desa Pengempel, Presiden juga telah melihat proses pencarian dana rehabilitasi dan rekonstruksi dari bank kepada masyarakat.
Jokowi menyampaikan, masyarakat antusias untuk membangun rumah tahan gempa baik itu model Rumah Instan Sederhana Sehat (Risha) maupun model Rumah Instan Konvensional (Riko).
Baca juga: Gubernur NTB Pastikan Penuhi Kebutuhan Korban Gempa Lombok
Kejadian gempa yang kembali mengguncang Lombok 17 Maret 2019 lalu menunjukkan bahwa rumah-rumah yang memiliki konstruksi tahan gempa tidak mengalami kerusakan.
"Rumah-rumah yang Risha dan yang lainnya, alhamdulillah tidak ada masalah," terang Jokowi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H