KOMPAS.com - Target Bandara Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA) di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), bisa beroperasi di bulan April tahun ini sangat mungkin tercapai.
Setidaknya 25 persen bangunan fisik bandar NYIA sudah terwujud. Landasan pacu sudah mencapai 13,5 persen di akhir 2018. Begitu juga dengan terminal penumpang juga sudah mencapai 38 persen.
Sementara itu, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X menegaskan nama bandara akan tetap NYIA. Bandara NYIA tersebut rencananya melayani penerbangan internasional.
Berikut ini secara lengkap fakta baru terkait proyek NYIA:
1. Target April 2019 beroperasi sangat mungkin tercapai
Proyek pembangunan bandara yang berlangsung sejak Oktober 2018 ini sudah mewujudkan 25 persen fisik bangunan.
Landasan pacu yang sudah 13,5 persen di akhir 2018, kini segera memasuki tahap pengaspalan. Begitu pula dengan taxiway dan apron.
Terminal penumpang juga sudah 38 persen bangunan fisik di akhir 2018. Gedung parkir kendaraan pengguna bandara sudah 40,5 persen di akhir tahun lalu. Sementara akses keluar masuk bandara masih 12,6 persen.
Menurut Direktur Angkasa Pura I, Faik Fahmi, capaian itu membuat pihaknya semakin optimistis bahwa NYIA bisa beroperasi pada April 2018 mendatang.
“Kita dalam posisi sangat bersamangat untuk menyelesaikan bandara ini,” kata Faik, ketika menerima Gubernur DIY Sultan Hamengku Buwono X, di kantor proyek pembangunan NYIA, di Kulon Progo, Selasa (8/1/2019).