Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Hukum Pilihan

Polisi Amankan Seorang Pria Terkait Kasus Pembunuhan Satu Keluarga di Bekasi

15 November 2018   14:16 Diperbarui: 15 November 2018   14:23 356
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Satu keluarga ditemukan tewas di rumah kontrakan di Jalan Bojong nangka II RT 002 RW 07, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Selasa (13/11/2018).

Satu keluarga ditemukan tewas di rumah kontrakan di Jalan Bojong nangka II RT 002 RW 07, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Selasa (13/11/2018).JAKARTA, KOMPAS.com - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, pihaknya mengamankan seorang pria terkait kasus pembunuhan satu keluarga di Bekasi.

"Ya (diamankan seorang pria)," ujar Argo saat dihubungi Kompas.com, Kamis (15/11/2018).

Argo membenarkan bahwa pria yang diamankan itu berinisial HS. Meski demikian, Argo belum memastikan apakah pria tersebut ada hubungannya dengan pembunuh satu keluarga di Bekasi itu atau tidak.

"Sedang diperiksa secara intensif," kata Argo.

Baca juga: Setelah Ditemukan, Mobil Keluarga yang Dibunuh di Bekasi Dibawa ke Kantor Polres

Ia juga enggan menyampaikan detail lokasi dan waktu ketika pria itu diamankan.

Dalam kasus ini, keluarga Diperum Nainggolan (38) ditemukan tewas di rumahnya, Jalan Bojong Nangka II, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa pagi.

Luka akibat benda tumpul hingga bercak darah ditemukan di tubuh para korban.

Mobil X-Trail warna silver dengan nomor polisi B 1075 UOG yang terparkir di kediaman korban raib setelah pembunuhan terjadi.

Baca juga: Polisi Periksa Mobil Korban Pembunuhan di Bekasi

Setelah melakukan pencarian, polisi menemukan mobil tersebut diparkir di garasi sebuah indekos di daerah Cikarang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun