Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Selangkah ke Piala Dunia, Timnas U-16 Indonesia Fokus Hadapi Australia

30 September 2018   08:15 Diperbarui: 30 September 2018   08:38 467
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Para pemain Timnas U-16 Indonesia melakukan doa bersama jelang laga pamungkas Grup C Piala Asia U-16 2018 versus India di Stadion Bukit Jalil, 27 September 2018.

KOMPAS.com - Pemain timnas U-16 Indonesia, Rendy Juliansyah, berharap dirinya dan rekan satu timnya bisa selalu fokus pada laga perempat final Piala Asia U-16 2018, Senin (1/10/2018).

Pada laga itu, Indonesia akan berebut tiket semifinal dengan Australia di Stadion Nasional Bukit Jalil. Laga ini sangat penting karena pemenang secara otomatis akan tampil pada Piala Dunia U-17 2019 di Peru.

Melihat hal ini, Rendy menyebut para pemain Indonesia sudah sepakat untuk tidak terlalu memikirkan hal yang tidak ada hubungannya dengan pertandingan.

"Saya dan teman-teman sepakat untuk konsentrasi penuh terhadap pertandingan berikutnya (lawan Australia). Abaikan semua pujian dan hujatan, tetapi tetap mengambil hikmah dan saran dari semua pihak untuk perbaikan kami," kata Rendy dikutip dari situs web resmi PSSI, Sabtu (29/9/2018).

Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Wajib Waspada, Malaysia Pernah Dibuat Kecewa Australia pada Piala Asia U-16 2014

Hal serupa juga diungkapkan pelatih Fakhri Husaini. Menurut Rendy, Fakhri ingin anak asuhnya tidak merasa besar kepala karena perjalanan masih panjang.

"Kami bukan apa-apa, seperti kata pelatih, kami ini baru calon bintang. Saya tidak pernah merasa sebagai bintang di tim ini," ucap pemain berusia 16 tahun ini.

"Kami akan mencoba mencuri kemenangan nanti," tutur Rendy menambahkan.

Lawan yang akan dihadapi Indonesia nanti adalah tim yang sangat berpengalaman di ajang ini. Dalam enam kali partisipasi, timnas U-16 Australia berhasil lolos dua kali ke babak semifinal. Hal tersebut terjadi pada edisi 2010 dan 2014.

Baca juga: Hadapi Timnas U-16 Indonesia, Ini yang Ditakuti oleh Australia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun