Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Simon Cowell Tidak Tahan Tonton Penampilan The Sacred Riana

28 Juli 2018   11:30 Diperbarui: 28 Juli 2018   11:36 305
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ilusionis asal Indonesia The Sacred Riana tampil di babak Judge Cuts Americas Got Talent 2018.KOMPAS.com - Penampilan kedua ilusionis asal Indonesia The Sacred Riana di panggung America's Got Talent 2018 dinilai lebih menegangkan dibandingkan sebelumnya.

Sebelumnya diberitakan, The Sacred Riana mendapat kesempatan menampilkan aksi berbeda di babak Judge Cuts atau pilihan juri AGT 2018.

Sepanjang pertunjukannya, para penonton dibuat kaget, terkesiap, atau terdiam. Sampai pada akhir penampilan The Sacred Riana, mereka memberi tepuk tangan panjang.

Reaksi serupa ditunjukkan para juri AGT 2018, yakni Simon Cowell, Heidi Klum, Mel B, dan Howie Mandel, serta seorang juri tamu.

Yang paling tegang sepanjang penampilan The Sacred Riana adalah Mel B. Sebab secara khusus sang ilusionis menyebut namanya. Teman khayalan The Sacred Riana ingin bermain dengan mantan personel Spice Girls tersebut.

Rupanya Simon Cowell juga merasa tidak bisa menahan ketegangan saat The Sacred Riana tampil.

"Simon, apa pendapatmu?" tanya Howie Mandel.

"Sejujurnya aku ingin penampilannya berakhir. Sekarang juga," kata Cowell kepada Heidi Klum setelah usai penampilan The Sacred Riana.

"Aku juga," sahut Mel B.

Howie Mandel kemudian berbicara kepada The Sacred Riana.

"Terima kasih... terima kasih. Kamu boleh pergi sekarang," katanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun