Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Kisah Muslahuddin, 13 Tahun di Bank Dunia Pilih Jadi Petani Palawija dan Ubah Hidup Penanam Ganja

3 April 2018   15:16 Diperbarui: 4 April 2018   02:22 681
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Muslahuddin Daud dan sejumlah warga lamteuba mantan petani ganja sedang memuat hasil panen pepaya ke dalam mobil pik up untuk dibawa ke pasar, Selasa (03/04/18).

ACEH BESAR, KOMPAS.com - Berbekal dari pengalaman selama 13 tahun berkarier di World Bank (Bank Dunia), Muslahuddin Daud kini mampu meyakinkan sejumlah petani ganja di Desa Lamteuba, Kecamatan Seulimum, Kabupaten Aceh Besar, untuk menanam palawija.

 “Saya memilih menjadi petani karena ingin mengubah kelompok marjinal untuk dapat hidup yang lebih layak,” kata Muslahuddin Daud.

Dia juga merupakan mantan aktivis Forum LSM Aceh yang fokus pada program resolusi konflik sejak tahun 1999.

 Selama berkarier di Bank Dunia, Muslahuddin mengaku banyak mendapatkan kesempatan untuk berkeliling ke seluruh pelosok Indonesia, bahkan ke sejumlah wilayah di dunia.

Hal itu membuat ia menemukan sejumlah indikasi yang menjadi faktor para petani di Tanah Air terus tertinggal dan termarjinalkan.

 “Faktor yang membuat petani terus tertinggal di antaranya infrastruktur, pemasaran, akses keuangan, dan kelembagaan. Banyak sekali ruang yang belum terisi oleh pemerintah. Selama ini yang terjadi pembangunan berdasarkan ego sektoral sehingga aspek kegunaan terhadap petani tidak tepat,” ujarnya.

Baca juga: Cerita Kakek 75 Tahun Tanam Ratusan Tanaman Obat, Siapa Saja Boleh Ambil

Di Desa Lamteuba, setidaknya Muslahuddin telah memiliki lahan sekitar 20 hektar yang ditanami berbagai jenis tanaman palawija, seperti pepaya, jagung, cabai, dan bawang.

Sejak dua tahun lalu, lahannya itu dikelola oleh empat keluarga mantan petani ganja.

 “Ada empat keluarga yang mengelola lahan saya. Mereka saya ajak untuk ikut saya menanam palawija, yang saya tawarkan ke mereka konsep petani cerdas. Artinya, semua petani memiliki potensi, tapi selama ini mereka tidak diberdayakan,” ucap Muslahuddin.

Salah satunya seperti Jafaruddin (31), warga Desa Lamteuba yang sebelumnya menanam ganja itu kini dipercaya Muslahuddin untuk mengelola kebun pepaya dan jagung miliknya sejak awal proses tanam dua tahun lalu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun