Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pengabdian Terakhir Sang Pendidik PAUD sebelum Meninggal karena Kecelakaan Tank

11 Maret 2018   23:45 Diperbarui: 12 Maret 2018   00:29 691
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Prosesi pemakaman korban kecelakaan tank, Iswandari, di Kelurahan Sindurejan, Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo, Minggu (11/3/2018).

Siang itu perasaan Nurin tidak menentu. Dia sendiri tidak tahu mengapa emosinya tiba-tiba tidak stabil.

 Gadis itu baru tahu jawabannya setelah sebuah kabar datang kepadanya.

Kabar itu menyebut jika ibundanya, Iswandari (53), telah tiada akibat kecelakaan tank saat kegiatan outbond di sungai Bogowonto, Kabupaten Purworejo, Sabtu (10/3/2018).

Baca juga: Empat Korban Kecelakaan Tank di Purworejo Masih Dirawat di Rumah Sakit

 "Cuma emosi enggak stabil begitu saja," ucap Nurin singkat saat ditemui seusai pemakaman ibunda di pemakaman Kelurahan Sindurejan, Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo, Minggu (11/3/2018).

 Nurin sejenak mengenang sosok wanita yang melahirkannya itu.

Menurutnya, sang Ibu senang dengan dunia anak-anak sehingga memilih menjadi pendidik sekaligus kepala sekolah di PAUD Ananda Kelurahan Sindurejan.

Baca juga: Iswandari Sempat Menolong Murid-Murid Korban Kecelakaan Tank Sebelum Akhirnya Meninggal

 "Beliau memang suka sekali anak-anak. Sering mengantar kegiatan outbond sama anak-anak," ujarnya.

 Nurin mengatakan, ibunya memiliki riwayat sakit pernafasan. Kemungkinan ia kelelahan setelah menolong anak-anak didiknya yang ikut hanyut di sungai.

 "Iya, ada sedikit gangguan pernafasan," tutur anak sulung dua bersaudara itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun