Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Final Piala Presiden, Simic Antusias Kembali Bertemu Spasojevic

15 Februari 2018   17:45 Diperbarui: 15 Februari 2018   17:46 979
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic merayakan gol ke gawang PSMS Medan pada leg pertama semifinal Piala Presiden di Stadion Manahan, Kota Solo, Sabtu (10/2/2018).

Bomber Persija Jakarta, Marko Simic, mengaku antusias bakal kembali bertemu dengan striker Bali United, Ilija Spasojevic, pada final Piala Presiden 2018.

Pada final Piala Presiden 2018, Persija akan menghadapi Bali United di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (17/2/2018).

Pada laga terakhir fase grup, Persija dan Bali United memang sempat bersua.

Tergabung di Grup D, Persija kalah dengan skor 2-3 dari Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada 29 Januari 2018.

Baca juga: Paris Saint-Germain 100 Persen Akan Depak Real Madrid dari Liga Champions

"Akan sangat menyenangkan kembali bertemu Spaso (sapaan Ilija Spasojevic). Saya pasti lebih semangat," ucap Marko Simic, Kamis (15/2/2018).

Aksi penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, dalam pertandingan semifinal kedua Piala Presiden 2018 melawan Sriwjaya FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (14/2/2018).Simic dan Spasojevic memang memiliki sejumlah kesamaan.

Selain sama-sama berasal dari negara Balkan, Simic dan Spaso juga berstatus sebagai mantan bomber klub Liga Super Malaysia, Melaka United.

(Baca Juga: Pesan Juergen Klopp Sebelum Sadio Mane Hat-trick)

Sekilas, Simic dan Spaso juga memiliki gaya bermain, gestur, dan postur yang tidak jauh berbeda. (Segaf Abdullah)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun