Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Wujud Moyang Orang Inggris Diungkap, Berkulit Gelap dan Bermata Biru

8 Februari 2018   09:16 Diperbarui: 8 Februari 2018   13:02 504
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hasil rekonstruksi Cheddar Man oleh Natural History Museum and University. / AFP PHOTO / Justin TALLIS

KOMPAS.com --Sekitar satu abad yang lalu, tulang belulang berusia 10.000 tahun ditemukan di Gua Gough, Somerset. Diberi nama Cheddar Man, dia merupakan satu-satunya yang tersisa setelah Inggris kehilangan hampir seluruh penduduknya.

Cheddar Man kemudian menjadi permulaan masyarakat Inggris modern dan hidup hingga usia 20 tahun. Setidaknya 10 persen dari orang-orang yang berkulit putih di Inggris sekarang merupakan keturunannya.

Dengan status sebagai moyang orang Inggris modern, banyak orang kemudian membayangkan Cheddar Man sebagai pria berkulit putih dan berambut gelap atau tidak jauh berbeda dengan penampakkan mereka sekarang.

Namun, hasil penelitian DNA dari pakar evolusi dan DNA dari Natural History Museum and University berkata lain. Cheddar Man ternyata memiliki kulit “gelap hingga hitam”, rambut hitam yang keriting, dan mata biru.

Baca juga : Berusia 3,6 Juta Tahun, Inilah Kerangka Tertua Nenek Moyang Manusia

Temuan ini menandakan bahwa kulit putih yang kini dimiliki oleh orang Inggris adalah hasil perkembangan yang lebih baru.

Diwawancarai oleh Channel 4untuk acara The First Brit: Secrets of the 10,000 Year Old Man, Profesor Ian Barnes yang memimpin penelitian  berkata bahwa salah satu hal yang paling menarik dari Cheddar Man adalah kombinasi fitur wajah yang tidak menyerupai orang Inggris sekarang.

“Tidak hanya kulit hitam dan mata biru, karena Anda bisa mendapatkan kombinasi itu, tetapi juga bentuk wajahnya. Jadi semua ini bisa dikombinasikan dan membuatnya tidak mirip dengan orang-orang (Inggris) yang Anda lihat sekarang,” ujarnya.

Natural History Museum and University Hasil rekonstruksi Cheddar Man sebelumnya yang tidak didasarkan pada DNA
Natural History Museum and University Hasil rekonstruksi Cheddar Man sebelumnya yang tidak didasarkan pada DNA
Untuk merekonstruksi penampilan Cheddar Man, Profesor Barnes dan Dr Selina Brace mengambil data DNA dari bubuk tulang hasil mengebor lubang sebesar dua milimeter melalui tulang telinga dalam.

Tengkorak Cheddar Man juga dipindai menjadi bentuk tiga dimensi oleh Alfons dan Adrie Kennis yang ahli dalam membaut rekonstruksi mamalia dan manusia purba. Mereka kemudian menambahkan detail-detail penting dari data DNA selama tiga bulan.

Baca juga : Fosil Baru Mengungkap Wajah Nenek Moyang Manusia dan Kera

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun