Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hasil Copa del Rey, Real Madrid Menang Telak

5 Januari 2018   05:28 Diperbarui: 5 Januari 2018   14:20 1428
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gelandang Real Madrid Lucas Vazquez dijegal bek Numancia Grego pada laga Copa del Rey di Nuevo Estadio Los Pajaritos, Kamis (4/1/2018).

Real Madrid menang telak 3-0 pada laga pertama babak 16 besar Copa del kontra Numancia di Nuevo Estadio Los Pajaritos, Kamis (4/1/2018) atau Jumat dini hari WIB.

Kemenangan besar tersebut berhasil didapat Real Madrid berkat dua eksekusi tendangan penalti dari Gareth Bale (menit ke-35) dan Francisco "Isco" Alarcon (89'), serta sebuah tandukan dari Borja Mayoral (90+1').

Di sepanjang pertandingan, Real Madrid sangat mendominasi jalannya pertandingan dengan memiliki 72 persen penguasaan bola.

Soal peluang, Real Madrid juga lebih unggul dari Numancia dengan melepas 15 tembakan dengan lima di antaranya tepat sasaran. Sedangkan Numancia yang hanya sesekali melakukan serangan juga mampu memiliki sembilan peluang, meski tidak ada satu pun tepat sasaran.

Real Madrid berhasil unggul pada menit ke-35 melalui eksekusi penalti Bale setelah Lucas Vazquez dijatuhkan oleh Carlos Gutierrez di area terlarang.

Bale sukses mengelabuhi pergerakan kiper Numancia, Munir Mohamedi, dan mencetak gol dengan sebuah tendangan ringan. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama berakhir. 

Pada babak kedua, Real Madrid masih tetap menguasai pertandingan. Apalagi, setelah Numancia bermain dengan 10 orang setelah Pape Diamankan mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-60.

(Baca Juga: Petinggi Real Madrid Adakan Pertemuan untuk Pembelian Striker Baru pengganti Karim Benzema)

Kendati demikian, Real Madrid baru bisa menambah gol pada menit-menit akhir pertandingan. Tim tamu menggandakan kedudukan pada menit ke-89, juga melalui sebuah eksekusi penalti yang kali ini dilakukan oleh Francisco "Isco" Alarcon.

Gelandang Real Madrid Lucas Vazquez dijegal bek Numancia Grego pada laga Copa del Rey di Nuevo Estadio Los Pajaritos, Kamis (4/1/2018).Penalti ini juga didapat berkat pelanggaran yang dilakukan pemain bertahan Numancia kepada Lucas Vazquez, sama seperti penalti pertama, tetapi kali ini dilakukan oleh Unai Medina.

Hal itu juga membuat Vazquez menjadi pemain Real Madrid yang paling sering menyumbangkan penalti bagi tim selama pelatih Zinedine Zidane menjabat berkat aksi-aksinya di dalam kotak penalti lawan sebanyak lima kali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun