Mohon tunggu...
Kompas.com
Kompas.com Mohon Tunggu... Administrasi - Kompas.com

Kompas.com merupakan situs berita Indonesia terlengkap menyajikan berita politik, ekonomi, tekno, otomotif dan bola secara berimbang, akurat dan terpercaya.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Resmi Jadi Ketum Golkar, Airlangga Akan Lapor kepada Jokowi

20 Desember 2017   12:14 Diperbarui: 20 Desember 2017   13:32 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto (tengah) saat memimpin Munaslub Partai Golkar di JCC, Senayan, Jakarta, Rwbu (20/12/2017).

JAKARTA, KOMPAS.com — Airlangga Hartarto resmi ditetapkan sebagai Ketua Umum Partai Golkar periode 2017-2019.

Penetapan tersebut disepakati dalam paripurna Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar, Rabu (20/12/2017).

Terkait hal tersebut, Airlangga akan melaporkannya kepada Presiden Joko Widodo. Sebab, ia saat ini juga menjabat Menteri Perindustrian.

"Terkait amanat yang diberikan Bapak Presiden tentu sebagai pembantu beliau saya wajib menjalankan amanah tersebut," ujar Airlangga seusai Munaslub di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu.

"Dan, tentu hal lain nanti kami akan laporkan ke Bapak Presiden," lanjutnya.

(Baca juga: Munaslub Sepakati Kepengurusan Airlangga hingga 2019)

Namun, terkait posisinya di Kabinet Kerja tersebut, Airlangga tak berkomentar lebih jauh. Menurut dia, hal itu merupakan kewenangan Presiden untuk memutuskan.

"Itu menjadi hak prerogatif Pak Presiden," katanya.

Munaslub Partai Golkar menyepakati masa bakti kepengurusan DPP Partai Golkar di bawah Ketua Umum Airlangga Hartarto.

Masa bakti kepengurusan akan berlangsung hingga 2019 dan bisa diperpanjang melalui forum Rapat Pimpinan Nasional.

Munaslub juga menyepakati Airlangga sebagai ketua umum mendapatkan mandat penuh untuk melakukan revitalisasi dan reposisi kepengurusan sesuai dengan kebutuhan partai.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun