ALICANTE, KOMPAS.com - Tim nasional Spanyol memastikan diri lolos sebagai tim asal Eropa kelima yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2018. Mereka mengikuti jejak timnas Rusia (tuan rumah), Belgia, Jerman, dan Inggris.Â
Kepastian itu didapat setelah Spanyol menang 3-0 atas Albania dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Jose Rico Perez, Jumat (6/10/2017) atau Sabtu dini hari WIB. Gol Spanyol dicetak oleh Rodrigo Moreno (menit ke-16), Isco (24'), dan Thiago Alcantara (27').
Tuan rumah memang tampil sangat dominan. Mereka memimpin penguasaan bola hingga 57 persen.
Dari segi peluang, Spanyol memiliki 20. Adapun Albania mempunyai 11 kesempatan.
(Baca Juga: VIDEO - Tak Ada Gareth Bale, Winger Muda Wales Cetak Gol Tendangan Rudal!)
Mengambil inisiatif serangan sejak awal, Spanyol langsung mengancam pada menit ke-13.
Namun, sundulan Rodrigo yang mengonversi umpan silang Isco masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Albania.
Kolaborasi mereka akhirnya berbuah gol pada menit ke-16. Menerima umpan cungkil Isco, Rodrigo dengan mantap mengontrol dada sebelum melepas tendangan kaki kiri terukur dari dalam kotak penalti.
Berselang delapan menit, Isco menggandakan keunggulan La Furia Roja. Mendapat sodoran dari Koke, Isco tanpa ampun menghunjamkan sepakan keras dari dalam kotak terlarang.
Pada menit ke-27, Spanyol kembali membuat suporternya bersorak. Kali ini, Thiago Alcantara menanduk dengan brilian crossing dari Alvaro Odriozola.
Skor 3-0 untuk pasukan Julen Lopetegui bertahan hingga turun minum.