Mohon tunggu...
Akurat Kompas
Akurat Kompas Mohon Tunggu... Jurnalis - The Real News
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

The Real News

Selanjutnya

Tutup

Sosok

Davit Peduli Pendidikan untuk Indonesia Hebat!

16 Januari 2019   19:49 Diperbarui: 16 Januari 2019   19:55 229
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PEKANBARU - Peduli Pendidikan Untuk Indonesia Hebat, menjadi tagline utama yang diusung oleh politisi muda dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Davit Marihot Silaban, M.Si.

Davit Marihot Silaban, pria 38 tahun ini adalah seorang perantau ulung dan cerdas.

Perhatiannya pada dunia pendidikan dan hingga menjadi Instruktur Olimpiade Fisika Tim Riau mengantarkan dirinya menjadi Guru Berprestasi Tingkat Nasional tahun 2010.

Ia menjadi guru di sekolah unggulan Darma Yuda pada tahun 2008. Dan semenjak 2012 Davit ditunjuk sebagai Wakil Kepala Sekolah SMA Darma Yuda.

"Hanya saya sendiri yang lulusan lokal, Universitas Riau. Yang lainya ada lulusan dari Amerika, Filipina dan Vietnam," kata Davit sembari menjelaskan bahwa Wakil Kepala Sekolah di Darma Yuda banyak lulusan dari kampus ternama luar negeri.

Diceritakan Davit, salah seorang murid yang ia bimbing bahkan telah menorehkan prestasi tingkat dunia. Meraih Medali Perak Olimpiade Science, di Afrika.

"Sebuah prestasi yang menghibur hati. Anak murid saya bernama Jhon Howard meraih medali perak Olimpiade tingkat Internasional," ujar Davit melalui halaman Facebook miliknya, 11 Desember 2018 lalu.

Pengalaman yang matang dalam dunia pendidikan ini, Davit Marihot Silaban kemudian melirik panggung politik. Dari proses demokrasi ini, Davit mengetahui akan banyak yang bisa ia buat untuk kebaikan masyarakat jika dirinya menjadi anggota dewan: penyambung lidah masyarakat.

Ia pun memilih perahu PDI Perjuangan. Tercatat sebagai Caleg DPRD Kota Pekanbaru Dapil 05 Kecamatan Tampan.

"Saya dapat nomor urut 5, Dapil 05 Kecamatan Tampan," sebut Davit saat berbincang dengan wartawan, Selasa sore (15/1/2019), di Kafe Radja Koffie, Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru.

Saat itu, Davit tengah di wawancara televisi TVRI Riau Kepri, soal tanggapan masyarakat tentang akan digelarnya Debat Capres-Cawapres pada 17 Januari 2019.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun