Mohon tunggu...
Acek Rudy
Acek Rudy Mohon Tunggu... Konsultan - Palu Gada

Entrepreneur, Certified Public Speaker, Blogger, Author, Numerologist. Mua-muanya Dah.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Jika Nama Begitu Harum, Mengapa Kentut Memalukan?

4 Juli 2020   06:16 Diperbarui: 4 Juli 2020   09:02 271
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi (sumber: pinterest.com/hubpages)

Sepenting apakah namamu? Tidak perlu dijelaskan lagi, yang pasti sekarang setiap orang memiliki nama. Namun apakah memiliki nama saja cukup? Bagaimana jika ternyata kamu tidak menyukai nama kamu?

Mungkin kamu akan melakukan hal sama dengan seorang lelaki yang mengubah namanya menjadi Ihsan Hadi. Nama yang telah resmi disandang sejak 23 April 2018 menggantikan nama asli pemberian orangtuanya yaitu Kentut. 

Sering menjadi bahan olok-olokan sejak kecil, hanya salah satu dari alasan penggantian nama. Hal lain yang lebih dikhwatirkannya adalah anaknya pun bakal diolok-olok, "lihat tuh, anaknya Kentut... Pruttt."

Nah, mengapa ia sampai diberikan nama Kentut oleh orangtuanya? Ternyata usut punya usut, nama tersebut berasal dari pesan yang tak tersampaikan.

"Lho, mboten niku. Mboten, maksude Mbah Buyut mboten kentut (Lho bukan itu. Tidak, maksudnya Kakek Buyut. bukan kentut)," kata Larno (53), ayah Ihsan, di Karanganyar, Jawa Tengah.

Ayah si Kentut, eh... maksudnya Ihsan yang bernama Larno menjelaskan bahwa nama tersebut diberikan oleh Mbah Buyutnya, yang kemudian disetujui pula olehnya.

Dalam bahasa Jawa, Ada perbedaan antara pelafalan dan penyebutan T dan TH, sehingga nama Kentut seharusnya Kenthut. Tidak ada makna dari nama Kenthut, menurut Larno, ia menyetujuinya karena enak didengar.

Namun sayangnya, dokumen ijazah SD tertulis nama Kentut tanpa "h". Larno sendiri tidak pernah merasa khwatir akan persamaan lafal nama anaknya yang mirip dengan arti "angin yang keluar dari lubang dubur" ini, karena bahasa jawanya adalah Entut, tanpa "k."

Seringkali kita melihat nama unik yang bikin kita ngakak sendiri, namun orangtua tidak merasakannya demikian. Mereka ingin kelihatan keren dengan memberikan nama yang beken bagi anaknya. Sayangngya informasi setengah-setengah yang dipahami, membuat anaknya harus menanggung akibatnya.

Di Magelang, Jawa Tengah ada polisi bernama Andi Go To School yang punya kakak bernama Happy New Year dan adiknya bernama Rudy Good Boy. Andi pun menurunkan keunikan itu pada anaknya, yang diberi nama Genio Silvero Go To Paradise.

Pemberian Nama Terkait Aturan Sosial Budaya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun