Yang rajin nonton teve pasti hafal film-film yang biasa diputar pada liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) .Â
Film "Home Alone" paling laris diputar. Kemudian ada filmnya Mr Bean yang asyik jalan-jalan dan juga Trilogi "The Lord of The Rings".
Pada tahun-tahun mendatang makin banyak film yang bertema Natal, tahun baru, liburan, dan keluarga yang diputar pada saat liburan Nataru.Â
Film animasi "Klaus", misalnya. Film animasi yang tayang di Netflix ini bercerita tentang asal mula Sinterklaus. Juga ada animasi "The Polar Express" dan "The Grinch" yang manis.
Omong-omong Komiker dan Kompasianer punya tidak sih film liburan Nataru yang berkesan? Atau ada keinginan menyaksikan film tertentu pada bulan Desember ini? Nonton sekuel "The Matrix" dan "Spider-Man", misalnya, atau nonton "Teka-teki Tika".
Nah, Mimin KOMiK mengajak seseruan berbagi cerita tentang menyaksikan film liburan Nataru yang berkesan atau film yang ingin sekali ditonton pada bulan Desember ini.Â
Kalian juga bisa juga cerita tentang film berkesan tahun 2021 ini yang ingin sekali kalian tonton lagi selama liburan Nataru (hiks aslinya nggak ada liburan ya).
Mimin tunggu ya tulisan-tulisannya. Jangan lupa masukkan label: event KOMiK dan film Nataru. Periode nulisnya: 7-17 Desember 2021. Minimal 350 kata ya.Â
Jangan kuatir ada hadiahnya:
- Hadiah Pertama: Saldo digital Rp 50 ribu dan mug dari Lombok
- Hadiah Kedua: Saldo digital Rp 25 ribu dan tas dari Lombok
- Hadiah Ketiga: Saldo digital Rp 25 ribu dan kalung+tempelan kulkas dari Lombok