Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Program Pengabdian Masyarakat Prodi Teknik Lingkungan UNJA: Pemanfaatan Limbah Padat Organik Rumah Tangga menjadi Ecoenzim

7 Desember 2023   11:26 Diperbarui: 7 Desember 2023   22:29 170 0
Dalam upaya menjaga keberlanjutan lingkungan dan mendukung prinsip hidup berkelanjutan, Tim Pengabdian Program Studi Teknik Lingkungan meluncurkan inisiatif inovatif melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat. Kali ini, fokusnya adalah pada pengelolaan limbah organik rumah tangga melalui pembuatan ecoenzim yang ramah lingkungan. Pengabdian masyarakat ini diinisiasi oleh Tim Pengabdian Program Studi Teknik Lingkungan yang diketuai oleh Febri Juita Anggraini., S.T., M.T, beranggotakan Winny Laura C. H., S.T, M.T, Zuli Rodhiyah, S.Si., M.T., Shally Yanova, S.Si., M.Si., dan mahasiswa Prodi Teknik Lingkungan bekerja sama dengan warga Masyarakat RT 21 Dusun Karya Maju, Desa Pondok Meja, Kabupaten Muaro Jambi. Tujuannya adalah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan limbah organik dan memberikan solusi praktis yang dapat diterapkan di rumah tangga.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun