Kopi Gayo atau sebagian orang mengenalnya dengan Kopi Aceh. Kopi jenis arabika yang berasal dari dataran tinggi Gayo, Aceh Tengah (pada ketinggian 1000 - 1.700 m di atas permukaan laut). Konon, perkebunan kopi didataran tinggi gayo mulai dikembangkan pada 1908 oleh Pemerintah Kolonial Belanda. Setelah kemerdekaan lahan-lahan perkebunan kopi dikelola oleh PNP I, kemudian dialihkan ke PT. Ala Silo dan sekarang dimiliki oleh Dinas Perkebunan Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah.
KEMBALI KE ARTIKEL